2 Pekerja Proyek Telkom Tewas Tersengat Listrik di Konawe

(foto: Antara)

Bagikan

KENDARI,TM.ID: Sebanyak dua pekerja proyek Telkom meninggal dunia diduga akibat tersengat aliran listrik di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Senin (9/1/2023).

Kapolsek Pondidaha Polres Konawe, Iptu Heru mengatakan, insiden tersebut terjadi ketika para korban sedang memasang tiang kabel Telkom untuk wilayah Desa Mataiwoi Kecamatan Amonggedo, Konawe.

“Telah terjadi kecelakaan kerja pada saat pemasangan kabel Telkom yang mengakibatkan dua orang pekerja meninggal dunia ditempat,” kata Heru.

BACA JUGA: Anggota Polda Bali Ditusuk di Bar Legian Bali

Dia mengakatan, pihaknya mendapat informasi kejadian nahas itu dari Kepala Desa Mataiwoi Jecky sekitar pukul 10.00 WITA.

Kedua korban dilaporkan tersengat listrik bersama tiga orang lainnya. Namun, tiga rekan korban hanya terpental dan kondisinya dalam keadaan sehat.

Kedua korban meninggal dunia yakni Sarifudin (16) dan Ferdiansyah (17). Keduanya merupakan pekerja PT Inanda, sebuah perusahaan mitra dari PT Telkom.

Jenazah dua pekerja yang meninggal dunia dievakuasi ke Puskesmas Amonggedo untuk divisum yang ditemani oleh keluarga korban dan Personel Polsek Pondidaha.

“Keluarga korban kemudian dengan menggunakan ambulans Puskesmas Amonggedo membawa korban ke Desa Ahuhu yang merupakan base camp PT Inanda yang merupakan mitra Telkom untuk kemudian akan dimakamkan di desa asal para korban,” kata dia.

“Dan hari ini berlanjut untuk memasang lagi tiang pada jam 08.00 Wita. Namun, sekitar jam 10.00 WITA terjadi musibah para pekerja lima orang tersengat listrik namun dua orang meninggal dunia dan tiga orang terpental, kondisinya selamat,” tutur Iptu Heru.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
frame-Recovered-Recovered copy
Dedi Mulyadi Hadiri Sidang Gugatan Pegi Setiawan di PN Bandung
Collagen Mask untuk Memutihkan Wajah
Cek, Rekomendasi Collagen Mask untuk Memutihkan Wajah!
bulu kuduk merinding
Kenapa saat Dingin Bulu Kuduk Merinding? Ini Kata Ahli
Pemprov Jabar Waspadai Potensi Inflasi
Musim Kemarau, Pemprov Jabar Waspadai Potensi Inflasi
lupa email
Cara Kembalikan Akun Instagram yang Lupa Email!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia