123 Orang Mengungsi Akibat Bencana Hidrometeorologi di NTT

Ilustrasi. (web)

Bagikan

KUPANG,TM.ID: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat, sebanyak 123 orang mengungsi akibat bencana hidrometeorologi di sejumlah daerah di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Ratusan warga mengungsi akibat rumah mereka rusak diterjang angin kencang, terendam banjir serta banjir di pesisir atau rob,” kata Kepala Pelaksana BPBD NTT, Ambrosius Kodo di Kupang, Selasa (9/1/2023).

Dia menjelaskan, bencana hidrometeorologi tersebut berupa banjir dan angin kencang yang melanda NTT selama periode 24 Desember 2022 hingga 4 Januari 2023.

BACA JUGA: Kebakaran di Kelurahan Salero Kota Ternate Hanguskan 1 Kios dan 2 Rumah Warga

Ambrosius mengatakan, bencana hidrometeorologi melanda sejumlah daerah yaitu Kabupaten Manggarai, Sikka, Flores Timur, Lembata, Alor, Kupang, Timor Tengah Selatan, Belu dan Rote Ndao.

“Warga terdampak mengungsi sementara di rumah sanak keluarga atau tetangga mereka,” katanya.

Pemerintah Provinsi NTT, kata dia, juga memberi dukungan logistik untuk membantu memenuhi kebutuhan warga terdampak bencana melalui Dinas Sosial dan BPBD.

Ia menyebut, sejumlah rumah warga yang mengalami kerusakan juga mendapat bantuan tanggap darurat oleh pemerintah daerah seperti seng, paku, kayu dan lainnya sesuai dengan kerusakan yang dialami.

“Sementara untuk dampak bencana yang tidak bisa dikerjakan pemerintah daerah maka kita meminta dukungan pemerintah pusat untuk membantu baik melalui BNPB maupun kementerian atau lembaga terkait,” kata dia.

 

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva