Yudo Margono Sah Jadi Panglima TNI

Panglima TNI yudo margono. (web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Yudo Margono telah sah menjadi Panglima TNI pengganti Jenderal Andika Perkasa.

Hal itu diputuskan DPR RI dalam Sidang Paripurna DPR RI masa persidangan II tahun 2022-2023.

Rapat dihadiri secara fisik 21 orang, virtual 195, dan anggota yang izin 340 orang.

Ketua DPR RI Puan Maharani sebelumnya menanyakan persetujuan anggota terkait pengesahan Yudo Margono sebagai Panglima TNI.

“Apakah laporan Komisi I DPR RI atas hasil uji kelayakan fit and proper test calon panglima TNI dengan pemberhentian dengan hormat Jenderal Andika Perkasa dari jabatan Panglima TNI dan persetujuan untuk menetapkan pengangkatan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI dapat disetujui?” tanya Puan.

“Setuju,” jawab seluruh anggota yang hadir, melansir Antara.

Yudo Margono sebelumnya sudah mengikuti uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) sebagai calon Panglima TNI di Komisi I DPR pada Jumat 2 Desember 2022.

Sejumlah anggota Komisi I DPR juga telah meninjau rumah Yudo Margono sebagai salah satu uji fit and proper test.

Dalam hasil keputusan fit and proper test, Komisi I DPR RI telah menyetujui Yudo Margono menggantikan Jenderal Andika Perkasa yang memasuki masa pensiun pada 21 Desember.

Penunjukan Yudo sebagai Panglima merupakan usulan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Momen ini merupakan pertama kalinya Jokowi menunjuk matra AL sebagai panglima selama menjabat. Selama delapan tahun pemerintah Jokowi, posisi Panglima hanya pernah diduduki oleh matra AD dan AU.

(Agung)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ASN terlibat Judi Online
Pemprov Banten: Tak Ada Toleransi Bagi ASN Terlibat Judi Online
tiket konser Bruno Mars
Tiket Konser Bruno Mars Ludes, Promotor Tambah Hari Pertunjukan
pembacaan tuntutan SYL (1)
Hari Ini JPU Bacakan Tuntutan SYL di Pengadilan Jakpus
Kita Ke Sana-1
Chord Gitar dan Lirik Lagu Kita Ke Sana - Hindia
Tagar Boikot Menggema di X, Film Trigger Warning T-Cover
Tagar Boikot Menggema di X, Film Trigger Warning Terlibat, Ada Apa?
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Kadis ESDM Malut Ikut Berpartisipasi Penanaman Pohon Bersama di Area Reklamasi PT Tekindo Energi

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024
Menang Besar Uruguay Bungkam Bolivia 5-0 di Copa America 2024
Jawa Barat Darurat Judi Online
Jawa Barat Darurat Judi Online, Transaksi Capai Rp3,8 Triliun
kualitas udara jakarta
Kualitas Udara Jakarta Hari Ini Buruk, Kesehatan Warga Terancam!
Austria Juara Grup D Euro 2024
Menakar Kejutan Austria di Euro 2024, Kuda Hitam Pembunuh Raksasa