Yayasan Masjid Nusantara Resmikan Masjid Semi Permanen di Cianjur

masjid nusantara
Yayasan Masjid Nusantara melakukan peresmian Masjid semi permanen di Kp. Rawacina Desa Cibulakan Kec. Cugenang Kab. Cianjur Jawa Barat wilayah yang terdampak langsung Gempa Cianjur, Selasa (24/1/2023).(web)

Bagikan

CIANJUR,TM.ID : Yayasan Masjid Nusantara melakukan peresmian Masjid semi permanen di Kp. Rawacina Desa Cibulakan Kec. Cugenang Kab. Cianjur Jawa Barat wilayah yang terdampak langsung Gempa Cianjur, Selasa (24/1/2023).

Masjid semi permanen tersebut di namai Masjid Taman Surga As Salamah.

Acara peresmian Masjid itu dihadiri oleh Ahmad Yani Ketua Departemen Dakwah PP DMI, Pras Purworo Direktur Masjid Nusantara, K.H. Zaenal Kepala MUI Kecamatan Cugenang, , Nunuh Abdul Aziz perwakilan DKM, tokoh masyarakat dan warga kampung Rawacina.

“Semoga masjid ini dari semi permanen menjadi permanen. Maka dari itu ketika nanti masjid menjadi permanen mari kita makmur kan apalagi generasi muda” kata sekretaris Desa Cibulakan Arif di sela acara peresmian masjid.

“Kita diberikan peringatan dari Allah swt atas gempa ini dan banyak hikmah dari bencana yang membuat kita trauma ini. Hikmah yang paling utama kita bisa silaturahmi bekerja sama dengan setiap lapisan masyarakat. Marilah kita tingkatkan iman dan islam, dan perbanyak bersyukur” tambah kepala MUI Desa cugenang.

Untuk diketahui, akibat gempa Cianjur sebanyak 635 orang meninggal dunia. Selain itu, rumah hunian dan tempat ibadah banyak yang rubuh.

Yayasan Masjid Nusantara hadir untuk menyediakan sarana ibadah bagi warga yang terdampak gempa Cianjur dengan membangun masjid semi permanen tersebut.

(Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
reynhard sinaga dipulangkan
Pemerintah Upayakan Pemulangan Terpidana Reynhard Sinaga dari Inggris
Operasi Cipta Kondisi Jelang Ramadhan
Satpol PP Kota Bandung Gandeng Penegak Hukum Guna Operasi Cipta Kondisi Jelang Ramadhan
RUU BUMN Disahkan Tanpa Partisipasi Publik
RUU BUMN Disahkan Tanpa Partisipasi Publik, KPD: Bertentangan Dengan Prinsip Demokrasi
dedi mulyadi utang jabar
Masjid Al Jabbar Disorot Dedi Mulyadi, Bey Machmudin Angkat Bicara
Bojan Hodak Tetap Menganalisa Pertandingan Persib Versus PSM
Meski Nonton di Tribun, Bojan Hodak Tetap Menganalisa Pertandingan Persib Versus PSM
Berita Lainnya

1

Ketua DPRD Jawa Barat Buky Wibawa Bahas Masalah Penahanan Ijazah

2

Kebijakan LPG 3 Kg: Kunto Aji Kritik Mental Pejabat, Bahlil Salahkan Warga

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi, 8 Orang Tewas, 11 Luka

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Gamalama Alami Peningkatan Kegempaan Vulkanik
Waspada! Gunung Gamalama Maluku Utara Alami Peningkatan Kegempaan Vulkanik
gempa halmahera barat
Gempa Bumi M6,2 Guncang Halmahera Barat Malut
Apriyani/Fadia di Olimpiade Paris 2024
Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Kembali Berpasangan di All England 2025
Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi
Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi, 8 Orang Tewas, 11 Luka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.