Yamaha PG-1 Sudah Dijual di Fhilipina, Pasar Indonesia Menyusul?

yamaha pg-1
(Dok.Yamaha)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Yamaha telah meluncurkan motor terbarunya, Yamaha PG-1, di pasar Fhilipina, yang sebelumnya hadir di Thailand dan Vietnam.

Motor ini menarik perhatian karena desain retro yang unik dengan fitur-fitur seperti lampu depan bulat, jok terpisah, dan aksen menarik pada lengkungan bodi motor. Pelek jari-jari dan ban menonjol juga menjadi standar, menambah daya tarik estetika motor ini.

Spesifikasi Teknis Yamaha PG-1

yamaha pg-1 (2)
foto (Yamaha)

Motor ini dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal dengan suspensi teleskopik di bagian depan dan swinger di bagian belakang.

BACA JUGA: Gairah Baru Yamaha Aerox 155, Aplikasi Warna yang Elegan

Sistem pengereman mengandalkan cakram hidrolik tunggal di depan dan rem tromol di belakang, agar lebih mencengkram

Yamaha PG-1 dilengkapi dengan mesin satu silinder 114cc berpendingin udara yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 8,88 hp pada 7.000 rpm dan torsi 9,5 Nm pada 5.500 rpm.

Mesin ini cocok untuk digunakan di berbagai medan, menjadikannya pilihan yang tepat bagi pengendara yang membutuhkan motor serbaguna.

Motor ini memiliki ground clearance sebesar 190 mm dan tinggi jok 795 mm, membuatnya nyaman untuk pengendara dengan berbagai postur tubuh.

Beratnya yang hanya 107 kg saat basah dan kapasitas tangki bahan bakar 5,1 liter membuatnya mudah dikendalikan dan ideal untuk perjalanan jarak jauh.

Harga di Fhilipina

Yamaha PG-1 dijual dengan harga 96.400 peso atau sekitar Rp26,6 juta di Fhilipina. Harga ini lebih murah dibandingkan dengan pasar Thailand yang mencapai Rp28,8 juta.

Berpeluang Masuk Indonesia?

Hingga saat ini, Yamaha PG-1 belum masuk rencana di Indonesia. Ass General Manager Marketing dan Public Relation PT YIMM, menyatakan, studi lebih lanjut diperlukan untuk menentukan apakah motor ini cocok untuk pasar Indonesia, yang masih didominasi oleh motor matik.

Pihak Yamaha Indonesia, belum dapat memastikan mengenai kehadiran PG-1 akan di tanah air. Namun, permintaan pasar dan hasil studi yang dilakukan oleh Yamaha akan menjadi penentu utama.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Ketua yayasan rudapaksa anak
Ketua Yayasan Panti di Batam Rudapaksa Anak di Bawah Umur Hingga Melahirkan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.