Yamaha Garap Perpindahan Gigi Cerdas Y-AMT, Mirip Teknologi Honda?

yamaha Y-AMT
(Dok.Yamaha)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Belum lama ini Yamaha memperkenalkan teknologi transmisi yakni Yamaha-Automated Manual Transmission (Y-AMT), dalam tayangan teaser Youtube Yamaha Europe.

Sistem ini membawa revolusi dalam pengalaman berkendara dengan menggabungkan kemudahan penggunaan transmisi otomatis dengan fleksibilitas perpindahan gigi manual.

 Sistem Yamaha Y-AMT

 

yamaha Y-AMT
(Dok.Yamaha)

BACA JUGA: Kenalan dengan E-Clutch Honda, Bisa Dipasang di Motor Lain

Model Y-AMT tidak lagi mengandalkan tuas persneling konvensiona. Hal ini memungkinkan pengendara untuk fokus sepenuhnya pada posisi badan dan pengendalian sepeda motor, terutama dalam manuver tikungan yang membutuhkan distribusi beban yang tepat.

Sistem Y-AMT memungkinkan pengendara untuk memilih antara dua mode utama, yaitu mode perpindahan gigi manual (MT) dan mode perpindahan gigi otomatis (AT).

Dalam mode MT, pengendara dapat melakukan pergantian gigi dengan cepat dan presisi hanya dengan menggunakan tombol-tombol yang terletak di dekat pegangan. Mode ini memungkinkan pengendara untuk menyesuaikan karakteristik pergantian gigi sesuai dengan preferensi pribadi dan kondisi jalan saat itu.

Pada mode MT, terobosan transmisi dari Yamaha tersebut menggunakan dua tuas tipe rocker mirip dengan sistem shift gear Shimano Deore M5120 pada sepeda gunung.

Tuas ini memungkinkan pengendara untuk mengontrol pergantian gigi tanpa perlu mengoperasikan tuas kopling. Penggerak kopling yang progresif memaksimalkan karakteristik tenaga mesin dan meningkatkan sensasi sporty dalam berkendara.

Dalam mode AT, pengendara dapat memilih antara dua program: mode “D+” untuk pengalaman berkendara sporty dengan perpindahan gigi pada rentang putaran mesin yang tinggi, dan mode “D” untuk pengalaman berkendara harian yang lebih mulus dengan mempertahankan kecepatan mesin rendah. Pengendara dapat dengan mudah beralih di antara kedua mode ini hanya dengan menekan tombol yang tersedia di panel kendali.

Teknologi Serupa Honda

Y-AMT merupakan evolusi dari sistem YCC-S (Yamaha Microprocessor Controlled Shift) yang pernah teraplikasi pada model FJR1300 Sport Tourer hampir dua dekade lalu. Berbeda dengan pendahulunya, Y-AMT tidak hanya memudahkan pergantian gigi manual namun juga mengintegrasikan pengalaman pengendara dengan fitur otomatisasi yang lebih maju.

Meskipun konsepnya mirip dengan Honda E-Clutch dalam upaya mempermudah pengoperasian transmisi, tetapi masing-masing memiliki perbedaan, baik dari teknis maupun rasa perpindahan. Hal ini membuat sistem ini lebih sesuai untuk pengendara yang mencari kesederhanaan dan efisiensi dalam berkendara sepeda motor.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi menari
Menilik 5 Manfaat Hobi Menari!
ciri khas makanan sunda
Penasaran Ciri Khas Makanan Sunda Apa Saja? Simak Penjelasannya
game manajer sepak bola - unplash
Rekomendasi 5 Game Pelatih Sepak Bola Paling Seru di Android
bahaya Sepeda Listrik
Waspadai 5 Potensi Bahaya Sepeda Listrik yang Sedang Digandrungi
sayuran racun tubuh
Rekomendasi 7 Jenis Sayuran Pembuang Racun Tubuh
Berita Lainnya

1

Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA

2

LLDIKTI Jabar Angkat Bicara Soal Polemik Universitas Bandung

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Viral HMPV: Ketahui Penyebab Infeksi Saluran Pernapasan dan Pencegahannya

5

7 Jenis Sayuran Penurun Berat Badan
Headline
IMG_4314
Universitas Bandung Bakal Jual Gedung Rp25 Miliar untuk Tutupi Tunggakan Gaji Dosen dan Staff
YBA
Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA
seleksi pppk diperpanjang
Pendaftaran Seleksi PPPK Diperpanjang Sampai 15 Januari
Ayah Baim Wong
Johnny Djaelani, Ayah Baim Wong Meninggal Dunia di Usia 78 Tahun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.