Wisata Keluarga Rita Park Tegal, Tawarkan Wahana Buat Seru-seruan

Rita Park Tegal
Rita Park Tegal. (Instagram/ritaparktegal)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Rita Park Tegal merupakan salah satu destinasi wisata populer di Kota Tegal yang menawarkan beragam wahana seru, mulai dari wahana anak-anak hingga wahana yang menantang bagi orang dewasa.

Berkat banyaknya penawaran mengenai variasi hiburan, tempat ini menjadi pilihan rekreasi keluarga. Selain keseruan wahana yang tersedia, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan yang menenangkan, menjadikan Rita Park sebagai tempat yang ideal untuk melepas penat dari kesibukan sehari-hari.

Harga Tiket dan Jam Operasional Rita Park Tegal

Berada di Jalan Kolonel Sugiono No. 155, Pesurungan Kidul, Tegal Barat, Kota Tegal, Rita Park buka setiap hari dari pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.

Namun, saat ini tempat wisata tersebut sedang ditutup sementara untuk renovasi, sebagaimana diinformasikan melalui akun Instagram resmi @ritaparktegal.

Oleh karena itu, bagi yang berencana berkunjung, disarankan untuk memantau situs resminya secara berkala guna mendapatkan informasi terbaru mengenai kapan wisata ini akan kembali beroperasi.

Untuk harga tiket masuk, Rita Park mematok tarif Rp80.000 per orang pada hari biasa (weekday), dan Rp100.000 per orang pada akhir pekan (weekend). Harga ini memungkinkan pengunjung menikmati berbagai wahana sepuasnya selama jam operasional.

Daya Tarik Wahana 

Pengunjung yang datang ke Rita Park dapat mencoba beragam wahana seru, mulai dari yang cocok untuk anak-anak hingga wahana yang mampu memacu adrenalin. Berikut adalah beberapa daya tarik utama Rita Park Tegal:

Wahana Seru untuk Dewasa dan Anak Muda

Salah satu keunggulan Rita Park adalah menawarkan keberagaman wahana menarik. Pengunjung dapat mencoba Circle 360, wahana yang akan membawa mereka berputar hingga 360 derajat.

Selain itu, ada Sepeda Terbang yang memberikan sensasi bersepeda di ketinggian. Wahana lainnya meliputi Mini Coaster, Super Swing, Undur-undur, Rumah Hantu, Sky Drop, hingga Ulang Alik.

Wahana Khusus Anak-Anak

Tidak hanya wahana menegangkan, Rita Park juga menyediakan berbagai wahana yang aman dan cocok untuk anak-anak. Misalnya, anak-anak dapat menikmati Kereta Sirkus berwarna-warni, Macan Terbang, Kuda Putar, Kiddy Rice, hingga Bom Bom Car. Wahana-wahana ini dirancang agar si kecil dapat menikmati momen liburan dengan aman dan menyenangkan.

Informasi Penting Sebelum Berkunjung

Sebelum mengunjungi Rita Park Tegal, pastikan untuk memeriksa situs resminya terlebih dahulu terkait informasi terbaru mengenai jam buka dan operasional setelah renovasi. Hal ini akan memastikan Anda mendapatkan pengalaman berlibur yang menyenangkan tanpa kendala.

BACA JUGA: 4 Wisata Dekat Stasiun Tegalluar Kereta Cepat Whoosh

Destinasi rekreasi Rita Park menjadi pilihan yang cocok sebagai tempat hiburan terbaik bersama keluarga saat berkunjung ke Kota Tegal.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat