Wisata Gunung Ciwaru Majalengka: Cek Lokasi dan Harga Tiketnya

Wisata Gunung Ciwaru
Gunung Ciwaru, wisata alam yang menyejukan mata, terletak di daerah Majalengka, Jawa Barat. (tangkap layar Instagram @gunungciwaru)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID: Majalengka, salah satu daerah yang masih memiliki alam yang asri, dan seringkali menyajikan panorama alam pada ragam wisatanya. Gunung Ciwaru, wisata alam yang dapat menjadi pilihan saat berkunjung ke Majalengka.

Wisata ini terletak di Rajagaluh dan dibuka menjadi tempat wisata sejak tahun 2019. Gunung Ciwaru telah menjadi wisata hits yang ada di Majalengka, dan wisata ini telah menjadi daya tarik wisatawan.

Daya Tarik Gunung Ciwaru

1. Suasana yang Menenangkan

Terletak di ketinggian sekitar 540 meter di atas permukaan laut, Gunung Ciwaru menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan.

Dikelilingi oleh hamparan hutan pinus, bukit-bukit, terasering sawah, dan bahkan pemandangan Gunung Ciremai yang menjulang, tempat ini cocok untuk menikmati ketenangan alam.

Banyak spot yang tersedia untuk duduk santai dan menikmati keindahan pemandangan.

Suasana yang tenang dan alami di Gunung Ciwaru membantu pengunjung untuk merasa rileks dan segar, siap memulai hari berikutnya dengan semangat yang baru.

2. Trekking yang Mudah

Meskipun banyak yang menyebutnya sebagai gunung, trekking di Gunung Ciwaru sangatlah mudah.

Rute pendakian yang teratur dan terorganisir dengan baik membuatnya dapat dinikmati oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Hal ini menjadikan Gunung Ciwaru sebagai destinasi wisata keluarga yang ideal untuk liburan akhir pekan.

3. Kemah di Alam Terbuka

Selain menikmati keindahan alam, pengunjung juga dapat berkemah di Gunung Ciwaru bersama keluarga atau teman-teman terdekat.

Di sini tersedia fasilitas penyewaan tenda dan perlengkapan camping lainnya, sehingga pengunjung tidak perlu repot membawa perlengkapan sendiri.

Dengan pemandangan alam yang memikat, pengunjung dapat menikmati momen sunrise dan sunset yang spektakuler.

Jam Operasional, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Ciwaru buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 16.00 waktu setempat. Harga tiket masuk sangat terjangkau, hanya sebesar Rp. 15.000,- per orangnya.

BACA JUGA: Ciwangun Indah Camp, Wisata Seru Pegunungan Bandung! Cek, Harga Tiket, Lokasi, dan Wahana Menariknya

Lokasinya berada di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai, Jl. Desa Payung, Pajajar, Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Keindahan alam yang memukau dan aksesibilitas yang mudah, menjadikan Gunung Ciwaru sebagai wisata yang sempurna, ketikan ingin menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga atau teman-teman.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tangis Sohwa Halilintar
Tangis Haru Sohwa Halilintar di Acara Akad Nikah Thariq Halilintar
Gelandang Persib Febri Hariyadi cedera lutut
Cedera Lutut Febri Hariyadi Menurut Igor Tolic
elon musk atifkan starlink di gaza
Sempat Dikecam Israel, Elon Musk Aktifkan Starlink di RS Gaza!
Stylist Pernikahan Aaliyah Massaid
Ternyata Wanda Hara Stylist Pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar
Rute bersepeda
Rute Bersepeda di Bandung yang Aman dan Estetik
Berita Lainnya

1

Streaming Indonesia U19 vs Malaysia U19 Semifinal Piala AFF U19 2024 Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

PT. Tekindo Energi dan Holding Grup PT. GMG Kembali Menyalurkan Bantuan di Lukulamo

4

Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Beverly Priestman
Beverly Priestman Dicopot dari Jabatan Pelatih Kepala Tim Putri Kanada Imbas Skandal Penyalahgunaan Drone
BNI blokir rekening Judi Online
BNI Blokir 882 Rekening yang Digunakan untuk Transaksi Judi Online
Pengendali Judi Online di RI Inisial T
Pengendali Judi Online di RI Inisial T, Jokowi Buka Suara
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat