​Waspada! ChatGPT Kini Dapat Digunakan untuk Membuat Bukti Transfer Palsu​

Penulis: haqi

ChatGPT
ChatGPT (Illustrasi)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Setelah trend gambar bergaya Ghibli yang dibuat oleh ChatGPT, sekarang sedang ramai di media sosial tentanng kemampuan aplikasi AI dari OpenAI tersebut bisa mengedit foto. Salah satu fitur yang mencuri perhatiannya adalah bisa mengubah atau memanipulasi struk bukti transfer dengan hasil yang cukup meyakinkan.

Kabar ini menimbulkan kekhawatiran karena berpotensi disalahgunakan sebagai modus penipuan, terutama dalam transaksi jual beli online.

Fitur Edit Foto Bukan Hal Baru

Sebenarnya, fitur edit foto ini bukanlah sesuatu yang baru di ChatGPT. Fitur ini sudah tersedia sejak tahun 2024 dan telah dimanfaatkan oleh banyak pengguna, terutama untuk menyempurnakan gambar yang dihasilkan oleh AI agar sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

Namun kali ini penggunaan fitur edit foto ini mengarah pada sisi yang lebih meresahkan. Dengan kemampuannya untuk mengedit struk bukti transfer membuka peluang bagi pelaku penipuan untuk memalsukan bukti transaksi secara digital.

Kabar mengenai modus penipuan ini ramai diperbincangkan di media sosial, salah satunya akun @unmagnetism di platform X. Ia membagikan unggahan dari seorang pengguna Facebook yang menunjukkan upaya memalsukan struk bukti transfer hanya dengan menggunakan prompt (perintah) sederhana.

Dengan bantuan ChatGPT versi 4o, siapa saja bisa mengedit struk transfer, termasuk yang sudah memiliki watermark, dengan hasil yang cukup rapi dan jelas. Pengguna ChatGPT juga bisa mengganti nama penerima dan jumlah nominal transfer hanya dengan perintah yang sederhana.

BACA JUGA:

Heboh Tren Foto Ghibli Pakai AI, Hayao Miyazaki: Saya Muak

Chat GPT Mulai Ketar-Ketir, DeepSeek Berhasil Duduki Puncak Tertinggi di AS

Masyarakat Perlu Lebih Waspada

Meski hasil edit tersebut belum 100% sempurna dan masih memiliki beberapa kejanggalan yang bisa dikenali jika diperiksa lebih teliti. Akan tetapi, tetap saja potensi penipuannya cukup besar. Struk palsu ini bisa mengecoh siapa pun yang tidak cermat dalam melakukan pengecekan bukti transfer.

Karena itu, penting bagi kita semua terutama yang sering melakukan transaksi keuangan untuk harus lebih berhati-hati. Selalu pastikan kebenaran transaksi melalui mutasi rekening sebelum menyelesaikan proses pembayaran. Jangan hanya mengandalkan bukti transfer yang dikirimkan oleh pihak lain.

 

 


(Haqi/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Luna Maya
Luna Maya Ngaku Jarang Mandi dan Keramas, Netizen Berikan Reaksi Tak Terduga
Reza Rahadian
20 Tahun Berkarya, Reza Rahadian Tampil Beda di ArtJog 2025 
Tarif Listrik
CEK FAKTA: Tarif Listrik Nasional Naik Mulai Juli 2025?
Investasi Bandara Kertajati
Potensi Gak Jelas, Pemkab Majalengka Batalkan Investasi Rp150 M ke Bandara Kertajati
Pelecehan seksual Purwakarta
Kasus Pelecehan Seksual Guncang Purwakarta, Disdik Siapkan Surat Edaran Pengamanan Siswa
Berita Lainnya

1

Ketum Bomber Siap Dukung dan Jaga Kondusifitas Piala Presiden 2025

2

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

3

Harga BBM Pertamina, Shell Hingga Vivo Resmi Naik! Ini Daftarnya

4

Cek! Kisi-kisi Ujian Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

5

Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Tarian Aceh Ratoh Jaroe - Instagram Apple
Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
hamdan att meninggal
Legenda Dangdut Hamdan ATT Meninggal Dunia, Tinggalkan Warisan Abadi
2f1b6297-de61-4066-87c5-c232ab77feb0
Hari Bhayangkara ke-79, Pemkot Bandung dan Polrestabes Sinergi Jaga Bandung Tetap Aman

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.