Wapres Memastikan Kehalalan Daging Sapi Asal Selandia Baru

daging sapi impor halal
Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin didampingi Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin meninjau proses penyembelihan sapi di Taylor Preston Limited, Ngauranga Gorge, Wellington, Selandia Baru, Kamis (29/02/2024). (Foto: wapres.go.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin didampingi Hj. Wury Ma’ruf Amin, memastikan kehalalan daging sapi asal New Zealand (Selandia Baru) yang diimpor Indonesia.

Wapres meninjau hal tersebut, karena sebagian besar penduduk Indonesia beragama Islam. Sehingga, wapres memastikan kehalalan tersebut dari mulai proses penyembelihan hingga pengemasan.

“Saya baru melihat ini, melihat sapi dan daging halal di perusahaan Taylor Preston, yang salah satu produknya di ekspor ke Indonesia,” ungkap Wapres saat memberikan keterangan pers usai peninjauan, di Taylor Preston Limited, Ngauranga Gorge, Wellington, Selandia Baru, Kamis (29/02/2024).

Amin mengaku bahwa ia telah mendapat pengakuan kehalalan daging tersebut dari beberapa lembaga halal di New Zealand yang mendapat endorsment dari sertifiksai halal Indonesia.

Saat melakukan peninjauan, Amin memakai baju keamanan sebelum melihat proses penyembelihan dan dalam melihat proses tersebut Wapres didampingi oleh Pemilik Taylor Preston Limited John Preston.

“Dan mereka [melakukan] pemingsanan melalui penyetruman di dagu, tidak di jidat tapi di sini [dagu]. Informasinya memang tidak sampai mematikan, hanya memingsankankan saja dan kalau dipotong dalam tempo beberapa menit selesai secara otomatis mekanik cepat sekali,” terangnya.

Ia juga menambahkan, proses penyembelihan secara manual sesuai syariat Islam dilakukan setelah sapi kesadarannya berkurang.

Kemudian sapi dikuliti serta dipotong-potong dengan mesin bantuan.

BACA JUGA: Wapres RI Bersama Menlu Selandia Baru Membahas Kondisi Palestina

Meskipun demikian, proses penyembelihan sapi di Selandia Baru sudah dipastikan kehalalannya.

Akan tetapi, ia juga menekankan agar daging di Indonesia tetap terpenuhi dari dalam negeri, tidak melulu mengandalkan daging impor dari negara lain.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lirik Gandrung Naek tokecang - Puspa Karima
Lirik Gandrung Naek Tokecang - Puspa Karima
polres cianjur, perang sarung
Polres Cianjur Siapkan Tim Khusus Patroli Siber, Cegah Perang Sarung dan Tawuran
sering kencing setelah sahur
Sering Kencing Setelah Sahur? Cek Penyebabnya!
harga bbm pertamina shell
Harga BBM Shell, Pertamina dan BP AKR Awal Maret 2025, Pilih yang Konsumtif!
Pelecehan verbal Driver Taksi Online
Perempuan 16 Tahun Jadi Korban Pelecehan Driver Taksi Online
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Antasena ITS Team Buat Mobil Berbahan Bakar Hidrogen dan Raih 4 Juara Sekaligus di Qatar

4

Sukatani Tolak Jadi Duta Polri, Akui Diintimidasi!

5

Muhammadiyah Dinobatkan Jadi Ormas Islam Terkaya di Dunia
Headline
2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua
2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua, Fiersa Besari Ikut dalam Pendakian, Ini Kronologi
susu kecoak
Tren Superfood! Susu Kecoak 3 Kali Lebih Bergizi dari Susu Sapi
muhammadiyah ormas
Muhammadiyah Dinobatkan Jadi Ormas Islam Terkaya di Dunia
band sukatani intimidasi
Sukatani Tolak Jadi Duta Polri, Akui Diintimidasi!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.