Waktu Paling Tepat Saksikan Fenomena Langka Parade Enam Planet Sejajar

fenomena parade enam planet

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kejadian antariksa langka yakni Keselarasan beberapa planet atau fenomena antariksa parade enam planet sejajar bakal berlangsung pada 3 Juni 2024 sebelum matahari terbit.

Kali ini Teropong Media akan menjelaskan tentang fenomena antariksa yang langka ini.

Parade planet awal Juni dapat disaksikan oleh mata di seluruh dunia.

Dalam parade ini, Bulan juga akan bergabung. Mars, Jupiter, Saturnus, dan Merkurius dapat dengan mudah diamati secara langsung dengan mata telanjang, sedangkan Neptunus dan Uranus, yang cenderung redup, memerlukan alat bantu untuk dapat melihatnya.

Diperkirakan parade planet dapat terlihat hampir di seluruh dunia, seperti Abu Dhabi dan New York.
Kesempatan menyaksikan fenomena antariksa ini tidak hanya terbatas pada satu hari saja, sehingga penonton memiliki banyak kesempatan untuk menyaksikannya.

Fenomena tersebut sendiri termasuk dalam parade planet versi besar karena terdiri dari 6 planet yang akan terlihat sejajar yaitu, Merkurius, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.

Bulan dan ikut serta dalam parade enam planet

fenomena parade enam planet

Bulan juga akan ikut dalam parade. Normalnya, Mars, Jupiter, Saturnus, dan Merkurius dapat dilihat langsung dengan mata, sementara untuk mengamati Neptunus dan Uranus yang redup dibutuhkan alat bantu.

Observatorium Bosscha melaporkan, kesejajaran planet di langit adalah kejadian normal karena planet-planet bergerak mengelilingi Matahari dalam orbit datar yang terlihat dari bumi sebagai garis lurus.

Namun, momen ini menjadi istimewa karena kehadiran sejumlah besar planet secara bersamaan dalam satu periode waktu.

Planet-planet sebenarnya tidak berbaris sejajar di ruang angkasa. Karena kesejajaran tersebut hanya terlihat sebagai ilusi bagi pengamat uang ada di bumi. Faktanya, planet-planet berada pada jarak dan lintasan yang berbeda di luar angkasa.

Bisa disaksikan di Indonesia

Di Indonesia sendiri fenomena parade planet ini tetap bisa diamati, walaupun sangat kecil kemungkinannya. Beberapa planet baru akan muncul saat Matahari terbit. Beberapa planet akan terkena cahaya matahari yang akan terbit, tidak hanya itu bangunan menjadi faktor yang membuat parade planet terhalang.

Masyarakat yang ingin melihat secara lebih jelas fenomena langka 6 planet sejajar yang akan terlihat sejajar di awal Juni 2024 tersebut disarankan menggunakan teleskop.

Akan kembali hadir pada Agustus

Namun, bagi masyarakat yang tidak bisa melihat fenomena langka tersebut pada awal Juni 2024 tidak perlu khawatir, karena fenomena tersebut akan kembali hadir pada tanggal 28 Agustus 2024 dan 18 Januari 2025.

Pada tanggal 28 Februari 2025 juga akan terjadi fenomena langka lainnya yaitu 7 planet akan sejajar atau tampil di langit secara bersamaan.

BACA JUGA: BRIN: Fenomena Antariksa Parade Enam Planet Sejajar Tak Berpengaruh pada Bumi

Disarankan jika ingin melihat fenomena parade planet tersebut berada di tempat yang tidak banyak polusi dan tidak tertutup pepohonan atau gedung tinggi.

Demikian mengenal fenomena langka Demikian mengenal fenomena langka 6 planet sejajar yang akan terlihat sejajar di awal Juni 2024.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ibunda Muhammad Fardana
Respon Ibunda Muhammad Fardana Tuai Pujian Soal Putus hubungan Anaknya dengan Ayu Ting Ting
hasyim dipecat kpu
Hasyim Dipecat sebagai Ketua KPU, Intermezo pada Kasus 'Wanita Emas'
hujan es guyur depok
Hujan Es Guyur Depok, BMKG Beri Penjelasan
Virus West Nile Serang Israel 153 Kasus, 11 Kemat-Cover
Virus West Nile Serang Israel: 153 Kasus, 11 Kematian
Notifikasi Khusus
Cara Mengubah Suara Notifikasi Khusus untuk Setiap Aplikasi
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!
Kunci Data PDNS Brain Chiper
Beri Kunci Data PDNS, Brain Chiper Layangkan Catatan Serius untuk Pemerintah
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore
Pusat Berperan Besar Untuk Kemajuan Kota Tidore Kepulauan, Samada Solusinya
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Tepati Janji, Brain Chiper Berikan Kunci Data PDNS Gratis!