Wahana Bianglala Tertinggi di Indonesia Ada di Pangalengan? Cek, Sekarang

Wahana bianglala
Wahana bianglala. (instagram/putra.pramuditha)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDAIA.ID —Nimo Eye, wisata baru di Pangalengan yang menjadi wahana bianglala tertinggi di Indonesia. Wisata ini baru diresmikan pada 10 April 2024. Berada di tengah kebun teh yang asri, menjadikan Nimo Eye sebagai ikon wisata baru di kawasan Pangalengan.

Bagi para pecinta ketinggian, Nimo Eye siap menguji adrenalin dengan sensasi ketinggian sekitar 1400 mdpl.

Tidak hanya terletak di tengah hamparan kebun teh, wahana ini juga dikelilingi lereng gunung yang asri, sehingga mampu menghadirkan panorama yang menakjubkan bagi para pengunjungnya.

Lokasi, Jam Buka dan Harga Tiket Masuk

Nimo Eye terletak di Banjarsari, Kec. Pangalengan, Kabupaten Bandung, berdekatan dengan Nimo Highland.

Wahana ini buka dari jam 08.00-18.00 saat weekday, dan jam 05.00 – 18.00 saat weekend.

1. Tiket Reguler

Jika Anda ingin menaiki bianglala setelah waktu sunrise, Anda dapat memilih paket reguler.

  • Tiket reguler weekday: Rp40.000.
  • Tiket Reguler weekend: Rp50.000.

2. Tiket Sunrise

Tiket untuk Anda yang ingin menaiki bianglala dan menikmati suasana sunrise, secara bersamaan.

  • Tiket Sunrise: Rp50.000

3. Tiket VIP

Bagi Anda yang ingin menikmati bianglala tanpa diganggu oleg pengunjung lain, Anda dapat menaiki bianglala secara privat, dengan menggunakan tiket ini.

  • Tiket VIP Weekday: Rp155.000.
  • Tiket VIP Weekend: Rp185.000.

Spot Foto Instagramable dan Pemandangan Sunrise/Sunset 

Nimo Eye tidak hanya memanjakan mata dengan pemandangan alamnya, tetapi juga menjadi spot foto instagramable yang sempurna. Pengunjung dapat mengabadikan momen indah saat berada di atas bianglala dengan latar belakang panorama alam yang memesona.

Lebih dari Sekedar Bianglala

Setelah menaiki Nimo Eye, pengunjung dapat menjelajahi area sekitar dan menikmati berbagai aktivitas menarik lainnya. Pengunjung dapat berjalan santai di taman, menaiki jembatan untuk melihat pemandangan bianglala dari kejauhan, atau bahkan bersantai di kafe yang tersedia.

BACA JUGA: Nimo Eye, Wahana Anyar di Nimo Highland Masuk Rekor Muri

Saatnya uji adrenalin Anda dengan wahana bianglala tertinggi di Indonesia yang ada di Pangalengan, Bandung dengan spot yang memanjakan mata.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pamali Sunda
6 Pamali Makanan di Sunda: Dari Cobek hingga Pisang, Apa Maknanya?
upaya mendikdasmen atasi angka bunuh diri pelajar
Mendikdasmen Siapkan Strategi Cegah Pelajar Bunuh Diri!
Justus Steakhouse Bandung
Dapatkan Steak Premium di Justus Steakhouse Dengan Promo Ini!
Capim KPK Janjikan Gebrakan Pencegahan Tipikor Sejak Dini
Pemilu 2024 netralitas asn
DPC PDIP Kota Tangerang Minta ASN/TNI/POLRI Patuhi Putusan MK No136/2024
Berita Lainnya

1

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!
mahasiswi ITB meninggal
Mahasiswa ITB Tewas Mengenaskan di Parkiran Apartemen Jatinangor!
Pemain Timnas indonesia yang dicoret Shin Tae-yong
Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!