Tundukkan Yogya Falcons, Gresik Petrokimia Raih Kemenangan Kedua

Penulis: usamah

Gresik Petrokimia Raih Kemenangan Kedua
Gresik Petrokimia Raih Kemenangan Kedua (Dok. PBVSI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pada laga lanjutan seri kedua putaran pertama PLN Mobile Proliga 2025 di GOR Tridharma Gresik., Tim putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia mencatatkan kemenangan kedua atas Yogya Falcons dengan skor telak 3-0, Minggu (12/1/2025.

Pertandingan voli ini didominasi Gresik Petrokimia, yang dipimpin Mediol Stiovani Yoku, Kitania Medina, dan Tran Thi Thanh Thuy. Sebaliknya, Yogya Falcons mengandalkan pemain muda berbakat seperti Sabina Altynbekova dan Ivy Vila.

Namun, mereka tampak tegang dan sering melakukan kesalahan koordinasi, sehingga kesulitan mengimbangi tuan rumah. Di set pertama, kedua tim tampil agresif, namun Gresik Petrokimia berhasil unggul 8-5 di awal pertandingan.

Yogya Falcons sempat mendekat pada skor 16-14. Namun, kesalahan komunikasi Falcons dimanfaatkan Gresik Petrokimia, yang menutup set pertama dengan kemenangan 25-21.

Memasuki set kedua, Yogya Falcons mencoba bangkit dengan mencetak poin lebih dulu. Gresik Petrokimia segera menyamakan kedudukan dan terus melaju hingga unggul 10-7.

Penurunan performa Falcons membuat set ini berakhir dengan kemenangan Gresik Petrokimia, 25-8, tanpa perlawanan berarti. Di set ketiga, Yogya Falcons mencoba memperbaiki permainan dengan menurunkan kembali Sabina Altynbekova dan Ivy Vila.

Sempat terjadi kejar-kejaran poin di awal set hingga skor 14-14. Tetapi, Gresik Petrokimia kembali unggul setelah time-out, menutup set terakhir 25-20 dan mengamankan kemenangan 3-0.

BACA JUGA: Hasil Proliga 2025: Pertamina Enduro Mengalahkan Electric PLN

Pelatih Yogya Falcons Marcos Sugiyama mengakui timnya kehilangan fokus, meski telah melakukan persiapan matang. Ia menambahkan timnya perlu berlatih lebih keras menghadapi kompetisi, terutama pemain yang diproyeksikan untuk Timnas Piala Dunia U-21.

Pelatih Gresik Petrokimia Ayub Hidayat bersyukur atas kemenangan ini, namun menekankan perlunya evaluasi sebelum seri di Malang. Mediol Stiovani Yoku, salah satu pemain kunci Gresik Petrokimia, mengakui komunikasi antar-pemain sudah berjalan baik.

Namun, menurutnya masih ada beberapa hal yang perlu diperbaiki untuk laga ke depannya.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
al azhar study tour ke paris
Siswa Al Azhar Karanganyar Study Tour ke Paris, Disdikbud Karanganyar: Tidak Masalah
Telkom University
Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan
jack-doohan-alpine
Oscar Piastri Dukung Jack Doohan Usai Hengkang dari Alpine
diana-shnaider
Tanpa Pelatih, Diana Shnaider Tampil Ganas di Italian Open 2025
Anthony-Sinisuka-Ginting
Anthony Ginting Fokus Pulihkan Cedera Bahu, Belum Tentukan Waktu Comeback
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi
Headline
marc_marquez-SvUt_large
Pecahkan Rekor Lap di Le Mans, Pernyataan Marc Marquez Buat Fans Ducati Deg-degan
AC Milan
AC Milan Sukses Tekuk Bologna 3-1 di Serie A 2024/2025
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.