Tri Rismaharini Mundur, Jokowi Tunjuk Menko PMK jadi Plt Mensos

Menko PMK jadi Plt Mensos
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). (Dok. Menpan RB)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menko PMK Muhadjir Effendy ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Plt Menteri Sosial (Mensos). Penunjukan ini berdasarkan pengunduran Mensos Tri Rismaharini dari jabatannya karena akan maju dalam Pilkada 2024.

Hal itu dikonfirmasi oleh Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana. “Presiden juga menunjuk Bapak Muhajir Effendy, Menko PMK, sebagai Pelaksana Tugas, Wewenang dan Tanggungjawab Mensos sampai diangkatnya Mensos definitive,” kata Ari kepada Wartawan, Jumat (6/9/2024).

Ari juga menyebut, Kepala telah menerbitkan Keputusan Presiden (Keppres) tentang pemberhentian Tri Rismaharini. Keppres tersebut bernomor 100/P Tahun 2024 yang ditandatangani pada hari ini.

Dalam Keppres tersebut disertai ucapan terima kasih atas pengabdian dan jasa Risma kepada bangsa dan negara saat menjadi Mensos. “Keppres tesebut merupakan tindak lanjut dari permohonan pengunduran diri Ibu Tri Rismaharini sebagai Mensos yang telah disetujui oleh Bapak Presiden,” ujarnya.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengkonfirmasi jika dua menterinya mundur dari jabatan karena ikut kontestasi dalam Pilkada 2024. Dua Menteri tersebut adalah Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Kepala Negara menyebut, dirinya sudah menerima dan menandatangi surat pengunduran diri Risma. Saya sudah saya tandatangani keputusan untuk pemberhentiannya (Risma), tetapi penggantinya nanti sebentar lagi,” kata Presiden usai meresmikan Flyover Djuanda, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (6/9/2024).

Sementara untuk Pramono, ia menyebut juga sudah menerima surat pengunduraan dirinya. Meski demikian, ia belum menandatangani surat tersebut.

BACA JUGA: Temui Jokowi, Risma Mundur dari Mensos Hari Ini!

“Sudah juga (pengunduran diri Pramono). Tapi belum saya tandatangani,” ujarnya.

Risma sendiri berpasangan dengan Zahrul Azhar Asumta untuk pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur. Sementara Pramono berpasangan dengan Rano Karno untuk pilgub DKI Jakarta.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Chelsea
Chelsea Menang Tipis 1-0 Atas Everton di Premier League 2024/25
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.