BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penyerang Persib Bandung, David da Silva melanjutkan tradisi pencetak hattrick dengan membawa satu bola pada pertandingan kontra Persebaya Surabaya.
Bola sebagai cinderamata tersebut rencananya akan menghiasi lemari etalase ruang keluarga sebagai bentuk kesuksesan saat membela Persib.
Ini merupakan hattrick kedua David da Silva bersama Persib pada musim ini, setelah sebelumnya dibukukan pada laga kontra Persita Tangerang. Secara otomatis, ada dua bola resmi kompetisi Liga 1 2023/2024 di etalase ruang keluarga David da Silva yang sudah ditandatangani seluruh pemain Persib.
Membawa pulang satu bola ketika mencetak hattrick merupakan tradisi di sepakbola modern. Tidak ada aturan baku untuk mengatur hal ini dan siapapun yang mencetak hattrick bisa dengan mudah membawa bola tersebut.
“Ya ini akan berada di ruang keluarga di rumah saya, ini yang selalu saya inginkan ketika pertama saya datang ke sini,” ujar David kepada awak media.
BACA JUGA: Legenda Persib Doakan Maung Bandung Juara di Musim Ini
Uniknya lagi, bola yang sudah ditandatangani itu seakan menjadi bahan guyonan bagi para pemain Persib dan Persebaya saat hendak bergegas masuk ke dalam bus.
Terlihat banyak pemain mencoba merebut bola tersebut, namun David memegangnya dengan erat.
David tak ingin melepaskan hari keberuntungannya dengan begitu saja. Maka dari itu ia akan memajang bola tersebut di kediamannya sebagai simbol akan kesuksesan saat membela Persib.
“Saya melihat bola ini dan membawanya dan ini hari yang indah bagi saya.” tutup David.
(RF/Dist)