Toyota Hilux Rangga Kebanjiran Pembeli di GIIAS 2024, Ini Varian Paling Diminati

Penulis: Saepul

Toyota Hilux Rangga
(Ilustrasi.Blibli)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

TANGERANG, TEROPONGMEDIA.ID — PT Toyota Astra Motor (TAM) melaporkan bahwa model pikap Toyota Hilux Rangga sudah banyak dipesan oleh pembeli, meski belum membuka harga resmi.

Salah satu varian, yakni mesin diesel dan transmisi manual menjadi yang paling diminati oleh masyarakat selama Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.  Walau belum rilis secara resmi, TAM telah membuka pemesanan untuk Hilux model ini.

“Saya detailnya belum dapat persis, tapi kalau yang saya dengar paling banyak diesel. Jadi dibandingkan bensin, diesel lebih tinggi. Diesel MT ya, tapi diesel AT juga banyak sih. Saya enggak punya data persis ya, karena baru total dan belum SPK ya (baru pre-booking),”kata Marketing Director PT TAM , Anton Jimmi Suwandi kepada wartawan, Sabtu (28/07/2024).

BACA JUGA: Varian Baru Xenia ADS X Meluncur di GIIAS 2024, Apa yang Berubah?

Varian diesel manual disebut-sebut sebagai pilihan favorit, diikuti oleh varian diesel otomatis.

Hal ini sejalan dengan tren di pasar Indonesia, di mana kendaraan dengan mesin diesel dan transmisi manual sering menjadi pilihan utama untuk kebutuhan niaga dan operasional.

Menurut Anton,  peluncuran resmi Toyota Hilux Rangga akan berlangsung pada kuartal keempat tahun 2024. Meskipun belum ada harga resmi, perkiraan nikah harga terendah untuk varian ini akan berada di bawah Rp300 juta, dengan beberapa varian lainnya yang mungkin melampaui angka tersebut.

“Tapi (peluncuran) tidak lama lagi, kami akan launch di Q4 tahun ini,” jelas Anton

Toyota Hilux Rangga dirancang menggunakan platform Innovative International Multi-purpose Vehicle (IMV), yang juga digunakan oleh model-model lain seperti Hilux, Fortuner, dan Innova Reborn.

Kendaraan ini diposisikan untuk bersaing dengan model seperti Mitsubishi L300 dan Isuzu Traga di segmen pikap komersial.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dortmund vs Monterrey
Prediksi Skor Dortmund vs Monterrey Piala Dunia Antarklub 2025
Real Madrid vs Juventus
Prediksi Skor Real Madrid vs Juventus Piala Dunia Antarklub 2025
hut bhayangkara 79
Perpanjang SIM Gratis di HUT Bhayangkara ke-79, Jangan Ketinggalan!
toyota supra track edition
Toyota Luncurkan GR Supra 'Track Edition', Apa Kelebihannya?
XIAOMI YU7 (2)
Xiaomi YU7 Tak Butuh Lama Terjual Ratusan Ribu Unit, Semurah Apa?
Berita Lainnya

1

PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja

2

212 Produsen Beras Nakal Berhasil Dibongkar Kementan, Kerugian Capai Rp 99 Triliun

3

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

4

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

5

Jelang Piala Presiden 2025, PLN UP3 Majalaya Siapkan Keandalan Listrik Stadion Si Jalak Harupat
Headline
jorge-martin-aprilia-racing
Jorge Martin Tak Bisa Hengkang ke Tim Lain Tanpa Restu Aprilia
Inter Milan
Fluminense Amankan Tiket Perempat Final Usai Tekuk Inter Milan 2-0
PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja
PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja
Hutan Amazon
Netizen Indonesia Serbu Rating Hutan Amazon, Balasan Atas Penurunan Rating Gunung Rinjani?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.