Tips Meraih Malam Lailatul Qadar di Rumah, Tidak Harus Itikaf!

malam Lailatul Qadar-1
(Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Meraih malam Lailatul Qadar tentu menjadi keinginan semua umat Muslim. Pasalnya, ada satu malam yang begitu Allah SWT istimewakan di 10 malam terakhir bulan Ramadhan, di mana pahala ibadah saat itu dianggap lebih baik daripada pahala ibadah selama seribu bulan.

Malam Lailatul Qadar adalah malam di mana turunnya Al-Quran pertama kali kepada Nabi Muhammad SAW. Keistimewaan malam ini terdapat jelas dalam Al-Quran surat Al-Qadr. Oleh karena itu, setiap Muslim berusaha keras untuk meraih keberkahan dan pahala yang berlimpah di malam yang mulia ini.

Ibadah di Rumah

Meskipun banyak yang mengaitkan malam Lailatul Qadar dengan itikaf di masjid, namun kita juga bisa meraih keberkahan tersebut dengan beribadah di rumah. Berikut beberapa tips untuk meraih malam istimewa ini dengan ibadah di rumah:

a. Sholat Malam

Salah satu ibadah yang sangat dianjurkan di malam istimewa ini adalah sholat malam atau tahajjud. Carilah waktu-waktu terakhir di malam hari untuk bangun dan beribadah kepada Allah SWT dengan sholat malam. Luangkan waktu untuk berdoa, membaca Al-Quran, dan berdzikir.

b. Berdoa dan Memohon Ampunan

Manfaatkan malam istimewa ini untuk memperbanyak doa dan memohon ampunan kepada Allah SWT. Mintalah agar diberikan keberkahan, kebahagiaan, dan keselamatan bagi diri sendiri, keluarga, dan seluruh umat Muslim di seluruh dunia.

BACA JUGA: Masyaallah, Ini Tanda Seseorang Mendapat Malam Lailatul Qadar!

c. Sedekah dan Kebaikan

Selain ibadah langsung kepada Allah SWT, jangan lupa untuk melakukan kebaikan kepada sesama. Berikan sedekah kepada yang membutuhkan, bersedekahlah dengan ikhlas dan penuh kebaikan di malam yang mulia ini.

d. Membaca Al-Quran

Membaca Al-Quran adalah amalan yang sangat di anjurkan di malam istimewa ini. Bacalah Al-Quran dengan penuh khusyuk dan tadabbur, renungkan makna-makna yang terkandung di dalamnya, serta berusaha untuk mengamalkan ajaran-ajaran yang terkandung di dalamnya.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.