Timnas Indonesia Memang Masih Ada Peluang Maju ke 16 Besar Piala Dunia U17?

Pemain Indonesia U-17, Amar Brkic Jalani Program Latihan. (Foto: Dok. PSSI)

Bagikan

SURABAYA,TM.ID: Secara itungan Timnas Indonesia U-17 sepertinya masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Maka dari itu, Indonesia U-17 tetap menjalani program latihan di hari Jumat (17/11) kemarin.

Latihan tetap dijalankan usai Indonesia menlan pil pahit 1-3 dari Maroko dalam laga terakhir penyisihan grup A Piala Dunia U-17. Meski kalah dan kini berada di peringkat ketiga Grup A, peluang Garuda Muda untuk lolos ke babak 16 besar masih ada.

Hanya saja itu harus ditentukan lewat dua pertandingan di grup lain. Yakni laga Korea Selatan melawan Burkina Faso di Grup E dan Meksiko kontra Selandia Baru di Grup F. Jika Korea Selatan bermain imbang dengan Burkina Faso dan Meksiko juga seri melawan Selandia Baru, dua tim dari grup lain itu tidak bisa menggeser posisi Indonesia di klasemen tim peringkat ketiga.

BACA JUGA: Piala Dunia U17, Banyak Catatan Buat Senegal Sebelum Maju ke 16 Besar

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti mengatakan timnya dalam kondisi baik dan siap berlaga di 16 besar jika akhirnya Indonesia bisa lolos. Demi menjaga kondisi itu, Bima Sakti terus mempersiapkan anak asuhnya lewat program latihan rutin.

“Kondisi tim baik, dan hari ini kami tetap normal berlatih. Latihan recovery untuk pemain yang bermain penuh 90 menit dan di atas 45 menit. Yang lainnya latihan normal sambil menjaga kondisi di gym,” kata Bima Sakti dalam siaran pers yang diterima.

“Kami masih tetap stay di Surabaya sambil menunggu seluruh pertandingan babak penyisihan yang berakhir Sabtu. Untuk itu kami tetap berlatih dan pemain harus menjaga kondisi mereka, ” tambahnya.

Sementara itu, kapten Timnas Indonesia U-17 M Iqbal Gwijangge menyatakan bahwa dirinya sudah melupakan kekalahan melawan Maroko. Apalagi meski tipis, peluang lolos ke babak 16 besar masih ada.

“Seluruh pemain sudah melupakan hasil pertandingan semalam dan terus semangat. Kami harus siap dan fokus jika kami lolos ke babak 16 besar dengan status peringkat tiga terbaik,” kata Iqbal.

BACA JUGA: Motivasi Tinggi Timnas Indonesia U17, Tak Dibebani Pertandingan

Saat ini, Indonesia berada di posisi ketiga klasemen grup A dengan mengemas dua poin dari dua kali imbang dan satu kali kalah. Maroko dan Ekuador keluar sebagai juara dan runner up grup dengan meraih enam poin dan lima angka.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Cerai
Paula Verhoeven Bangkit Usai Cerai, Pilih Fokus pada Anak dan Kebahagiaan
Nathalie Holscher
Heboh Saweran di Klub Sidrap: Nathalie Holscher Bingung Diminta Minta Maaf, Ada Apa?
Lisa BLACKPIN Coachella
Lisa BLACKPINK Siap Gebrak Panggung Coachella 2025 Pekan Kedua, Begini Cara Nontonnya di YouTube!
ijazah palsu jokowi (2)
Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Dibawa ke Jalur Hukum, Amien Rais Justru Mendukung
Impor Amerika
Pemerintah Akan Tambah Impor dari Amerika, Bagaimana Dengan Swasembada?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Seluruh Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Resmi, Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.