Tim RIDO “Obral” Beras dan Minyak Saat Kampanye

Penulis: Aak

Kampanye ridwan kamil
Ridwan Kamil-Suswono Pilkada Jakarta (Instagram Suswono)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Calon gubernur pada Pilkada Jakarta 2024 nomor urut satu (1) Ridwan Kamil dibuat pusing dengan isu pembagian beras dan minyak secara gratis kepada masyarakat saat kampanye.

Ridwan Kamil menegaskan bahwa tim pemenangannya tidak melakukan hal itu, melainkan warga membeli bahan pokok tersebut dengan harga murah.

“Saya jawab dengan tegas ya, tidak ada pembagian gratis, yang ada pasar sembako murah,” kata RK menanggapi isu pembagian sembako gratis tim RIDO di Jakarta, Minggu.

Pria yang akrab dengan sebutan Kang Emil itu menyatakan gudang pasar sembako itu menyediakan bahan pokok yang dibeli warga di sejumlah kegiatan dengan harga murah.

“Ini yang difitnah dan diviralkan, seolah-olah ini dibagikan gratis,” katanya.

Ia menambahkan program pangan murah ini juga dilakukan oleh pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI nomor urut tiga (3) Pramono Anung- Rano Karno.

Sebelumnya, pasangan calon (paslon) gubernur dan calon wakil gubernur pada Pilkada Jakarta 2024 nomor urut satu (1), Ridwan Kamil – Suswono (RIDO) juga berkomitmen untuk menjaga stabilitas harga sembako agar tetap terjangkau bagi seluruh warga di daerah ini.

Suswono menegaskan punya komitmen bagi kelompok masyarakat yang rentan karena kebutuhan pokok adalah aspek mendasar bagi kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA: Prabowo Unggah Foto Makan Bersama Ridwan Kamil, Ada Apa?

Pihaknya meluncurkan inisiatif ‘Tebus Minyak Murah’ sebagai bagian dari komitmen itu.

“Inisiatif ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dengan menyediakan minyak goreng bersubsidi bagi warga kurang mampu, ” katanya.

Pemungutan suara Pilkada Jakarta 2024 akan diadakan pada 27 November 2024.

Pilkada DKI Jakarta kali ini diikuti pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Akhmad Marjuki
Bukan Sekadar Duduk di Gedung Dewan, Akhmad Marjuki Tunjukkan Aksi Nyata Demi Rakyat Jabar!
Universitas Teknokrat Indonesia
Universitas Teknokrat Indonesia Unjuk Gigi di Gubernur Cup 2025, 3 Mahasiswa Juara Taekwondo
Jonathan Frizzy
Jonathan Frizzy Pakai Baju Tahanan! Tapi Bisa Lolos Penjara Karena Alasan Ini?
MLBB x Naruto
Kolaborasi Epik MLBB x Naruto: Ini Cara Dapat Skin Premiumnya!
Sekolah Rakyat
Lahan Belum Memadai, Kota Bandung Tetap Operasikan Sekolah Rakyat Juli Ini
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Inter Milan vs Barcelona Leg 2 Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot

2

Dari Likuiditas ke Pinjol: Mengapa Masyarakat Memilih Pembiayaan Instan?

3

Aliansi Pejuang BPI Serukan Pemenuhan Kuota Beasiswa: Dosen, Guru dan Pelaku Budaya Tak Boleh Jadi Korban Sistem

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Anak Bermasalah
Program Kedisiplinan Anak Bermasalah di Barak Militer, Pemprov Jabar Gelontorkan Dana Rp6 M
Barcelona
Link Live Streaming Inter Milan vs Barcelona Leg 2 Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot
rumah dibakar sukabumi
Viral! Belasan Rumah Dibakar di Sukabumi, Pelaku Bocah 9 Tahun Terobsesi dari TV
Geng Motor
Aksi Geng Motor di Majalengka Viral, Polsek Kasokandel Perketat Keamanan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.