Tebar Diskon Mobil di GJAW 2024, Menggiurkan!

diskon gjiaw 2024
(Honda)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) tengah dihelat di ICE BSD City, Tangerang, Banten, mulaihingga 1 Desember 2024 mendatang, menyajikan pilihan kendaraan menarik, termasuk diskon pembelian mobil menggiurkan.

Terlebih, potongan harga yang ditawarkan oleh beberapa merk mobil, potongan dari belasan hingga ratusan juta rupiah yang hanya ada di GJAW 2024.

Daftar Diskon Mobil di GJAW 2024

Diskon besar dalam pameran GJAW, terdiri dari merek China hingga Jepang,untuk menarik minat pembeli. Adapun, merek-merek yang memberikan diskon, antara lain:

1. Toyota

Dealer Toyota menawarkan potongan harga untuk sejumlah model, seperti Avanza, Veloz, Yaris Cross, Fortuner, hingga Rush. Diskon untuk model-model tersebut berkisar sekitar Rp30 juta. Sementara itu, Agya hanya mendapat potongan harga sebesar Rp14 juta.

2. Honda

Honda menawarkan diskon menarik untuk dua model andalannya, yaitu Honda BR-V dengan potongan harga Rp25 juta dan Honda Brio yang mendapatkan diskon sebesar Rp10 juta.

BACA JUGA: AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?

3. MG 4 EV

Morris Garage (MG) menawarkan SUV listrik 4 EV untuk lima penumpang dengan diskon sekitar Rp20 juta.

4. Nissan

Nissan memberikan potongan harga yang sangat besar untuk model mobil elektrifikasi seperti Leaf dan Kicks e-Power. model mereka, seperti Leaf  2023 maupun 2024, mendapat potongan harga hingga Rp130 juta, plus tambahan AC Charging dan garansi lebih lama. Sedangkan Nissan Kicks e-Power ditawarkan dengan diskon hingga Rp100 juta.

5. Suzuki

Suzuki menawarkan berbagai model dengan diskon yang sangat menggiurkan. Mobil keluarga Suzuki Ertiga, baik yang berbahan bakar bensin maupun hibrida, mendapat potongan harga antara Rp32 juta hingga Rp35 juta.

Model lain seperti Suzuki XL7 dan Baleno juga diberikan diskon hingga Rp35 juta, sementara harga SUV Grand Vitara dipangkas hingga Rp50 juta.

Suzuki Spresso, mobil mungil dari Suzuki, juga mendapat potongan harga Rp15 juta. Selain itu, konsumen yang membeli mobil Suzuki juga akan mendapat bonus uang elektronik sebesar Rp2 juta. Untuk pembelian Suzuki Grand Vitara, konsumen berhak mendapatkan tambahan voucher belanja senilai Rp3 juta. Namun, diskon harga tidak berlaku untuk Suzuki Jimny.

6. Daihatsu

Daihatsu menawarkan potongan harga untuk berbagai modelnya dengan kisaran diskon sekitar Rp30 juta. Untuk model Daihatsu Ayla, diskon yang diberikan lebih kecil, yaitu sebesar Rp16 juta.

Itulah berbagai diskon pembelian mobil yang ada di GJAW 2024. Pastikan, jangan lewatkan kesempatan ini, agar harga jauh lebih murah dari periode biasa.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
sidang hasto
Tak Ada Saksi Kuat, Hakim Minta Hasto Dibebaskan
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.