Tanggapan Ciro Alves Saat Disinggung Soal Permainan Cepat Malut United FC

Permainan Cepat Malut United FC
Penyerang Persib, Ciro Alves (Dok. Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves menaruh rasa hormat tinggi kepada calon lawan timnya di pekan ke-14 Liga 1 2024/2025, yakni Malut United FC. Menurut Ciro Alves, Malut United FC merupakan tim promosi yang cukup diperhitungkan dalam kompetisi Liga 1 musim ini.

Ciro Alves menilai, Malut United FC adalah tim yang mampu beradaptasi secara cepat setelah masuk ke kasta tertinggi sepakbola Indonesia. Hal itu bisa dilihat dari sisi performa, dimana menurut Ciro, Malut United FC bisa mengimbangi permainan tim-tim yang sudah lebih dulu berada di Liga 1.

Hal ini tak lepas dari peran pemain-pemain jebolan Liga 1 yang sukses didatangkan tim berjuluk Laskar Kie Raha di jendela transfer sebelumnya. Bahkan kata striker asal Brasil itu, Malut United FC memiliki kreatifitas tinggi yang didukung dengan daya mobilitas tinggi dari pemainnya.

“Menurut saya Malut itu tim yang sangat berbahaya, Mereka melakukan evolusi yang bagus, pemain-pemainnya cepat. Jadi pada laga besok kami tentunya harus mengerahkan yang terbaik untuk meraih tiga poin,” terang pemain berkebangsaan Brasil itu.

Selain itu kata Ciro, sisi manajerial tim besutan Imran Nahumarury itu juga dinilai sangat profesional. Tentu hal ini memberi dampak terhadap mentalitas bertanding para pemain Malut United FC dalam menunjukan sisi profesionalitasnya di dalam setiap pertandingan.

“Malut adalah tim bagus dan punya pemain yang bagus. Mereka naik ke Liga 1 dan memiliki pengelolaan yang bagus dengan bermaterikan pemain bagus dan pemain-pemain lokalnya juga bagus,” ujar pemilik nomor punggung 77 itu.

BACA JUGA: Menunggu Penampilan Terbaik Ciro Alves di Markas Elang Jawa

Meski tim lawan memiliki banyak kelebihan, namun pemain jebolan Liga Thailand itu tetap yakin terhadap performa rekan setimnya. Terlebih kini Persib dalam performa yang lebih meyakinkan setelah menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga 1 musim ini.

Ia berharap, apiknya moral bertanding Persib bisa terus berlanjut agar mampu menutup laga ini dengan kemenangan. Apalagi Ciro dan semua rekan setimnya tak ingin membuat Bobotoh kecewa dan ingin menciptakan kebahagiaan pada akhir pertandingan.

“Saya menaruh hormat pada mereka. Tapi tidak apa-apa, bagi saya tidak masalah dan saya percaya kepada tim besok. Saya akan kerja keras untuk tiga poin.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.