Tak Lagi Muda, Luka Modric Masih Ogah Pensiun dari Timnas Kroasia

Foto - Web -luka modric

Bagikan

JAKARTA,TM.id : Meskipun sudah berusia 37 tahun, gelandang Timnas Kroasia  Luka Modric masih ingin membela negaranya dalam ajang UEFA Nations League pada 2023 mendatang.

“Itu rencananya,” kata Modric ketika ditanya apakah dia berniat untuk tetap bermain sepak bola internasional yang dikutip AFP pada Minggu, (18/12/2022).

Pemain yang saat ini bermain untuk klub Real Madrid ini  mencatatkan penampilan ke-162 saat Kroasia meraih juara ketiga Piala Dunia 2022 setelah menang 2-1 atas Maroko.

Pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic mengatakan bahwa dia akan tetap mengandalkan beberapa pemain senior untuk UEFA Nations League tahun depan dan kualifikasi Piala Eropa (Euro) 2024.

“Tidak masuk akal untuk tidak bermain di Nations League dan kemudian kita akan lihat bagaimana kelanjutannya. Saya pasti ingin bertahan untuk Nations League,” kata Modric.

Perjalanan Kroasia di Piala Dunia 2022 harus terhenti di semifinal oleh Argentina, tetapi Modric bersikeras bahwa negaranya kini sudah bisa disebut tim kuat di kancah sepak bola internasional.

“Kami mencapai sesuatu yang besar untuk sepak bola Kroasia. Kami menginginkan emas, kami sudah dekat,” gelandang Real Madrid tersebut.

“Pada akhirnya, kami kembali ke Kroasia sebagai pemenang. Kroasia bukanlah keajaiban yang muncul setiap 20 tahun. Kami membuktikan bahwa kami konstan, bahwa kami tidak dapat dilihat sebagai kuda hitam, tetapi sebagai kekuatan sepak bola.”

Meski Modric berniat tetap bermain di level internasional, pelatih Zlatko Dalic mengakui waktu terus berjalan untuk pemain senior lainnya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Nelayan Tewas Usai Tenggak
Dikira Miras, 4 Nelayan Tewas Usai Tenggak Isi Botol Temuan di Laut
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich