Tahukah Anda Bahwa Tidur Siang Baik Untuk Kesehatan? Ini Dia 5 Manfaatnya

Penulis: Vini

Manfaat Tidur Siang
Tidur Siang Dapat Meningkatkan Konsentrasi dan Kesehatan Mental (Sumber Foto: Freepik)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tahukah anda bahwa tidur siang merupakan salah satu aktivitas yang sangat bagus untuk kesehatan? Tidur siang memiliki banyak manfaat, yaitu dapat meningkatkan kesehatan mental dan fisik seseorang.

Namun, aktivitas yang padat membuat orang sering melewatkan jam tidur siang. Padahal, efek dari tidur siang akan sangat berdampak positif jika dilakukan dengan benar. Berikut ini, manfaat tidur siang yang perlu Anda ketahui.

1. Memulihkan Energi Tubuh

Salah satu manfaat utama tidur siang adalah kemampuannya untuk memulihkan energi tubuh. Aktivitas sehari-hari dapat membuat tubuh dan pikiran lelah, dan tidur siang menjadi waktu yang ideal untuk mengembalikan stamina.

Dengan durasi tidur yang tepat, tubuh dapat meriset dirinya sendiri, meningkatkan daya tahan, dan memberikan energi tambahan untuk melanjutkan aktivitas.

2. Meningkatkan Konsentrasi dan Kewaspadaan

Penelitian telah menunjukkan bahwa tidur siang memiliki kemampuan untuk meningkatkan konsentrasi dan kewaspadaan.

Saat otak lelah akibat menerima terlalu banyak informasi, tidur siang dapat membantu membersihkan informasi yang tidak perlu dari area penyimpanan otak sementara.

Ini memungkinkan otak untuk kembali bekerja dengan optimal, meningkatkan fokus dan kewaspadaan.

3. Peningkatan Daya Ingat

Tidur siang tidak hanya membantu meningkatkan konsentrasi, tetapi juga dapat memperkuat daya ingat. Riset menyebutkan bahwa rutin tidur siang dapat meningkatkan kemampuan otak dalam menyimpan dan mengolah informasi.

Oleh karena itu, bagi Anda yang ingin meningkatkan daya ingat dan kemampuan belajar, tidur siang dapat menjadi kebiasaan yang sangat bermanfaat.

4. Memperbaiki Suasana Hati dan Meredakan Stres

Tidur siang juga telah terbukti memiliki dampak positif terhadap kesehatan mental. Saat merasa stres, cemas, atau gelisah, tidur siang dapat menjadi cara efektif untuk meredakan tekanan psikologis.

Setelah bangun, suasana hati seseorang cenderung menjadi lebih baik, memberikan perasaan relaksasi dan ketenangan.

5. Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat tidur siang juga dapat dirasakan pada kesehatan jantung. Tidur siang membantu menurunkan tekanan darah dengan mengurangi produksi hormon stres, seperti kortisol.

Dengan mengurangi stres, tidur siang memberikan perlindungan tambahan terhadap risiko hipertensi atau tekanan darah tinggi.

6. Menambah Jam Tidur Secara Efektif

Bagi mereka yang kesulitan mendapatkan waktu tidur yang cukup di malam hari, tidur siang dapat menjadi solusi.

Tidur siang memungkinkan seseorang untuk menambah jam tidur secara efektif, terutama bagi yang memiliki jadwal kerja bergantian atau bekerja secara shift.

BACA JUGA: 5 Manfaat Minyak Alpukat Bagi Kesehatan Yang Jarang Orang Tahu!

Meskipun manfaat tidur siang sangat beragam, ada beberapa kondisi medis tertentu yang sebaiknya membatasi atau menghindari kebiasaan ini. Penderita insomnia dan inersia tidur sebaiknya berkonsultasi dengan profesional kesehatan sebelum memutuskan untuk tidur siang secara rutin.

Untuk mendukung kinerja yang berkualitas, penting sekali untuk memprioritaskan waktu tidur siang karena memili banyak manfaat. Dan untuk hasil yang maksimal, tidur siang cukup dilakukan hanya sekitar 20-30 menit saja, kecuali bagi yang bekerja dengan sistem sift malam.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jarred Shaw
Rekam Jejak Jarred Shaw, Eks Pemain G League yang Kini Ditahan Polisi
coffee shop
Deretan Coffee Shop Hits Milik Artis Cantik Indonesia, Nomor 3 Jadi Tempat Nongkrong Para Selebgram!
Mahasiswa UGM
Tim Mahasiswa UGM Raih Juara Nasional Lewat Inovasi Pakan Ayam dari Buah Naga dan Daun Kelor
BTR Tazy
BTR Tazy Ukir Sejarah, Jadi Coach Perempuan Pertama di MPL Indonesia
roy suryo ijazah jokowi
Diperiksa Polda Metro Jaya, Roy Suryo Beberkan Pertanyaan Penyidik
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Barcelona
Link Live Streaming Derby Catalan Espanyol vs Barcelona Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.