Suzuki Jimny 5 Pintu Digenjot bisa Diproduksi di Indonesia

Penulis: distopia

suzuki jimny 5 pintu
(suzuki)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Head of Brand Development & Marketing Research 4W Suzuki Indomobil Sales (SIS), Harold Donnel menyatakan, pihaknya akan terus mengusahakan untuk bisa memproduksi Suzuki Jimny 5 pintu secara lokal.

“Kalau bicara kemungkinan pasti ada kemungkinan, tinggal bicara visibilitas studinya saja nanti,” kata Harold Donnel di BSD, Tangerang, Selasa (15/8/2023).

Meski begitu, pihaknya masih harus mempersiapkan segala sesuatunya untuk bisa melokalkan produk yang sudah disediakan oleh principal. Karena, produk ini sangat erat dengan konsumen Indonesia yang saat ini gemar dengan mobil lima pintu.

Suzuki Jimny 5 pintu, awalnya sudah diperkenalkan pada ajang India Auto Show pada awal tahun lalu.

BACA JUGA: Usai Pamer OMODA 5 EV di GIIAS 2023, Chery Tiggo 4 Bakal Dirilis di RI!

Pihaknya juga telah memberikan sinyal bahwa kendaraan ini juga akan segera mengaspal di pasar otomotif Indonesia.

Spesifikasi Suzuki Jimny 5 pintu

Varian lima pintu ini memiliki spesifikasi yang hampir mirip dengan yang sudah ada. Salah satunya adalah, mobil ini diyakini akan menggunakan mesin berkode K15B 1.500 cc dengan bekal transmisi manual dan matic.

Suzuki jimny lima pintu, nantinya hanya dibekali dengan sistem penggerak 4×4 dan tidak memiliki penggerak 4×2 seperti Katana yang pernah hadir di pasar otomotif Indonesia.

Jika melihat dari gambar yang sudah bermunculan, varian lima pintu ini memiliki tampilan yang juga mirip dengan varian sebelumnya mulai dari fascia depan, kap mesin, desain lampu, kaca depan, bumper depan dan belakang.

“Kemungkinan lokal balik lagi sama seperti komentar kami sebelumnya, kita ada skala bisnis jika kalau kita mau melokalkan semua produk sehingga harus banyak yang dipersiapkan,” ucap dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Dorong Sekolah Rakyat, Wujudkan Pendidikan Merata
DP3A Intensifkan Sosialisasi Pencegahan Bullying di Sekolah
DP3A Intensifkan Sosialisasi Pencegahan Bullying di Sekolah
dedi mulyadi gorong-gorong
Heboh Dedi Mulyadi Pungut Sampah di Gorong-Gorong, Netizen: Jangan Sampai Kaya Waktu Itu!
hasto sri rezeki
Sidang Hasto: Ada Kontak 'Sri Rezeki' hingga Kusnadi Dicecar soal 'Ngelarung'
Pria Korban Pembunuhan
Pria di Kalideres Jakbar Ditemukan Tewas, Diduga Korban Pembunuhan
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

3

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

4

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Manchester United vs Athletic Bilbao Leg 2 Semifinal Liga Europa Selain Yalla Shoot
Headline
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia
Persib
Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.