Susah Moveon Pasca Liburan Lebaran, Apa Terkena Post holiday Blues?

post holiday blues
(Ilustrasi.iStockphoto)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Setelah liburan panjang Lebaran yang menyenangkan, tak jarang banyak yang merasa tidak ingin kembali cepat-cepat pada dunia kerja. Kondisi ini dinamai dengan post holiday blues atau perasaan sedih dan kehilangan setelah kembali ke rutinitas kerja.

Akibatnya, saat memulai kerja merasa malas dan berat, hingga yang terparah kehilangan semangat dan motivasi. Jika sedang merasakan kondisi, segeralah untuk mengatasinya.

Mengatasi Post Holiday Blues

(Ilustrasi.iStockphoto)

BACA JUGA: Ternyata Ayah Bisa Alami Syndrome Baby Blues, Ini Tandanya!

Melansir laman Pemerintah Kota Tangerang, terdapat beberapa cara untukmengatasi post holiday blues dengan dorongan sendiri, untuk beradaptasi kembali pada lingkungan kerja. Adapun caranya, diantaranya:

  1. Mulai dengan Perencanaan

    Menetapkan tujuan harian atau mingguan dapat membantu meningkatkan fokus dan motivasi. Buatlah daftar prioritas dan jadwal untuk tugas-tugas yang harus diselesaikan agar kembali ke rutinitas terasa lebih teratur dan terstruktur.

  2. Menciptakan Lingkungan Kerja yang PositifDekorasikan ruang kerja kamu dengan barang-barang yang membuat bahagia atau terinspirasi. Musik yang menenangkan atau tanaman hias dapat membantu menciptakan lingkungan yang positif dan mendukung produktivitas sehari-hari.
  3. Terbuka dengan LingkunganBerbicara dengan rekan kerja tentang pengalaman liburan dan mendengarkan cerita mereka juga dapat membantu mengurangi perasaan kesepian atau kehilangan. Menjalin hubungan dengan rekan kerja dapat membantu menciptakan dukungan sosial di tempat kerja.
  4. Jangan Porsir Waktu untuk BeradaptasiBerikan diri waktu untuk beradaptasi kembali dengan rutinitas kerja. Jangan terlalu keras pada diri sendiri jika merasa tidak segera kembali ke performa terbaik. Beradaptasi membutuhkan waktu, jadi bersabarlah dengan diri sendiri.
  5. Prioritaskan Keseimbangan Kerja dan PersonalIngatlah pentingnya menjaga keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Luangkan waktu untuk istirahat, olahraga, dan menjalani hobi-hobi yang bisa dinikmati di luar jam kerja. Keseimbangan ini akan membantu menjaga kesehatan mental dan fisik.

Penting untuk diingat bahwa post holiday blues merupakan sesuatu yang umum terjadi dan bahwa tidak ada yang salah dengan merasakannya. Dengan memahami tanda-tandanya, dapat mengambil langkah-langkah untuk mengatasinya.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.