Sony Hadirkan PlayStation Portal, Perangkat Terbaru yang Inovatif

Sony PlayStation Portal
(Foto: AnandTech)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Sony, merk ternama dalam industri hiburan dan teknologi, kembali memperkaya ekosistem gaming dengan meluncurkan perangkat terbaru mereka, yaitu PlayStation Portal. Dalam langkah yang cerdas dan inovatif, Sony tidak hanya sekadar meluncurkan perangkat handheld gaming biasa, melainkan merancang PlayStation Portal sebagai pelengkap bagi konsol PS5.

Dengan pendekatan ini, Sony menghadirkan alternatif yang menarik bagi para pemain yang ingin merasakan pengalaman gaming berkualitas tinggi tanpa harus terpaku pada layar besar.

PlayStation Portal menjadi perangkat yang memungkinkan pemain untuk mengalami PlayStation 5 (PS5) dengan cara yang lebih fleksibel. Menghadirkan kemudahan dan kenyamanan, perangkat ini memungkinkan pemain untuk tetap merasakan keseruan bermain game PS5 tanpa harus selalu berada di depan layar TV besar. Dengan kata lain, PlayStation Portal membawa dunia gaming ke dalam genggaman pemain.

Senior Vice President, Platform Experience, Sony Interactive Entertainment, Hideaki Nishino, menjelaskan bahwa PlayStation Portal dirancang untuk para pemain yang mungkin membagi ruang bersama keluarga atau ingin menikmati game PS5 di berbagai ruangan di rumah. Desain perangkat ini tampil elegan dengan warna Selenite Grey yang mencerminkan kemewahan. Pola Rhombuses AMG yang eksklusif memberikan sentuhan unik dan prestisius pada perangkat ini.

BACA JUGA: Vivo Pad Air Dipamerkan, Tablet 11 Inci Spesifikasi Dewa!

Salah satu fitur unggulan dari PlayStation Portal adalah kemampuannya untuk terhubung dengan perangkat PS5 melalui jaringan Wi-Fi. Pengguna dapat dengan mudah beralih dari perangkat konsol PS5 ke PlayStation Portal tanpa mengalami gangguan. Perangkat ini memungkinkan pemain untuk menjalankan game yang telah diinstal di konsol PS5 dan menggunakan controller DualSense yang canggih.

Layar LCD 8 inci pada PlayStation Portal memberikan visual yang tajam dan jernih. Dengan resolusi 1080 di 60fps, pemain akan dapat menikmati visual yang memukau dan mengesankan. Fitur-fitur seperti adaptive triggers dan haptic feedback dari controller DualSense juga turut memberikan pengalaman gaming yang mendalam dan lebih hidup.

PlayStation Portal telah diumumkan akan dirilis menjelang akhir tahun ini. Harga yang diusung oleh perangkat ini juga cukup menarik, dengan varian harga yang berbeda-beda tergantung wilayah. Di Amerika Serikat, PlayStation Portal akan dibanderol dengan harga USD 199,99. Sementara di Eropa, harga akan menjadi EURO 219,99, dan di Britania Raya, GBP 199,99. Di Jepang, perangkat ini akan dijual dengan harga YEN 29.980. Jika dikonversi ke mata uang Rupiah, PlayStation Portal memiliki harga sekitar Rp3 jutaan.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Timer Pesan Sementara WhatsApp
Cara Mematikan Timer Pesan Sementara WhatsApp untuk Privasi
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO)
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO): 3 Juta Orang Tewas Setahun Akibat Alkohol dan Narkoba
Yolla
Profil Yolla Yuliana Atlet Voli Indonesia yang Menginspirasi
film Thailand terbaru 2024
Film Thailand Terbaru 2024, Ada How To Make Millions Before Grandma Dies
SUKU BUNGA BI
Tren Suku Bunga Tinggi BI: Tantangan dan Peluang bagi Bank Mandiri
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
SYL 12 tahun penjara
Jaksa KPK Tuntut SYL 12 Tahun Penjara, Ini Hal Memberatkan dan Meringankan
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris