Sempat Melesat Akhir 2024, Harga Aset Kripto Diramal Terjun Bebas pada 2025

Penulis: usamah

Harga Aset Kripto Diramal Terjun Bebas pada 2025
Ilustras-Harga Aset Kripto Diramal Terjun Bebas pada 2025 (Teropongmedia.id)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pada akhir 2024 harga aset kripto yang sempat melesat, diperkirakan berbalik terjun bebas pada tahun ini. Penyebabnya tidak lain adalah sikap dan kebijakan Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih, Donald Trump.

“Aset kripto kemungkinan besar terkoreksi cukup signifikan,” ujar analis pasar uang, Ibrahim Assuaibi dikutip teropongmedia rilaporan RRI.

Menurut dia, ada tiga level kemungkinan harga aset kripto, terutama Bitcoin, yang akan menyentuh level terendah pada 2025.

Ketiga level itu adalah USD91.080, USD72.900, dan USD44.181. “Ini cukup menarik, kemungkinan besar Bitcoin akan terjun bebas di harga USD44.180,” ucapnya.

Menurut Ibrahim, prospek Bitcoin yang anjlok pada tahun ini cukup luar biasa. Ini karena pada 2024 harga Bitcoin sempat menyentuh level USD100 ribu.

“Salah satu penyebab turunnya harga aset kripto di tahun ini adalah beda pendapat antara Trump dan bank sentral AS,” ujarnya. Menurut Ibrahim, Trump menginginkan aset kripto digunakan sebagai alat pembayaran tetapi bank sentral kemungkinan akan menolak keinginan itu.

Selain itu, aset kripto di AS terus mengalami masalah karena banyaknya pengaduan terkait pemanfaatannya. Jumlah pengaduan aset kripto di AS saat ini mencapai angka 60 ribu.

BACA JUGA: Fenomena Santa Claus Rally pada Pasar Kripto, Begini Penjelasannya

“Ini mengindikasikan bank sentral AS akan ‘keukeuh’ menolak aset kripto sebagai alat bayar karena sangat mengkhawatirkan,” ucap Ibrahim. Walaupun di dalam pemerintahan AS sendiri banyak tim sukses yang menggunakan kripto sebagai alat bayar.

Kondisi perang dagang, menguatnya ekonomi AS, dan ketidakpastian suku bunga The Fed akan membuat harga kripto terus turun. “Kalau harganya turun ke level USD72.900, ada kemungkinan harga aset kripto kembali ke level terendah USD44.180,” kata Ibrahim.

 

(Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
UNIBI
UNIBI Gelar Kunjungan dan Kuliah Umum Internasional: From Hand to AI: Exploring the Evolution of Media Communication - From Tacit Knowledge to Explicit Knowledge
Amanda Manopo
Amanda Manopo Alami Pelecehan Saat Dikerubungi Fans
My Chemical Romance
My Chemical Romance Bakal Guncang Jakarta Mei 2026, Tiket Siap Diburu!
Nikita Mirzani
Nikita Mirzani Tolak Maafkan Vadel Badjideh di Kasus Asusila Sang Putri, Ini Alasannya
wuling air ev terbakar
Wuling soal Air EV Heboh Terbakar di Bandung: Bukan dari Komponen Vital
Berita Lainnya

1

The Klan Unity, Puncak Acara 37th Bikers Brotherhood 1%MC Indonesia

2

Konser Reuni Oasis Berhasil, Tapi Kolaborasi dengan Adidas Banjir Kritik dan Drama!

3

Dukung Akses Pendidikan Tinggi Bagi Putra-Putri Daerah Terbaik, PT Pertamina Hulu Indonesia Kembali Gulirkan Program Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan

4

Hyundai Siap Bawa Mobil Baru ke Indonesia, Stargezer Terbaru Siap Bikin Rival Panas Dingin?

5

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang
Headline
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Jadwal Penerbangan Kupang-Maumere Terdampak
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.