Selama Ramadhan, Sampah di Kabupaten Aceh Barat Meningkat 20 Persen

dlhk sampah
(web)

Bagikan

MEULABOH,TM.ID : Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Aceh Barat, Bukhari mengungkapkan, sampah rumah tangga dan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) meningkat 20 persen di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah.

“Kalau di bulan biasanya produksi sampah setiap hari berkisar antara 100 hingga 110 ton, untuk bulan suci Ramadhan ini mencapai 120 hingga 130 ton setiap harinya,” kata Bukhari di Meulaboh, Kamis (13/4/2023).

Ia menjelaskan, kebanyakan sampah yang dipungut oleh petugas setiap malam hari hingga awal pagi hari, terdiri dari sampah yang bersumber dari rumah tangga, serta berasal dari lokasi Kompleks Pasar Bina Usaha Meulaboh, yang selama ini menjadi sentra ekonomi masyarakat.

BACA JUGA: Cek, Pasar Ramadhan Solo: Tempat Berburu Takjil Sejuta Umat!

Selain itu, penambahan sampah tersebut juga berasal dari banyaknya aktivitas pedagang musiman atau pelaku UMKM, yang berjualan di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah.

Bukhari mengatakan meski mengalami penambahan produksi sampah di bulan Ramadhan, namun pihaknya tetap melakukan pengangkutan sampah dari masyarakat sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan yaitu pada pagi dan malam hari.

“Kita tambah angkut pada malam hari agar sampah yang diproduksi sejak pagi hingga sore, bisa diangkut malam hari,” kata Bukhari.

Ia mengatakan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat akan terus memaksimalkan pengangkutan sampah dari masyarakat dan pelaku usaha, sehingga diharapkan dapat meningkatkan suasana nyaman dan bersih di lingkungan masyarakat.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva