Segini Harga Starlink Mini, Perangkat Internet Portabel untuk ke Gunung!

Starlink mini portabel
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — SpaceX keluarkan produk Starlink Mini, perangkat internet portabel yang lebih kecil dan dapat dimasukkan ke dalam ransel. Produk terbaru dari perusahaan milik Elon Musk ini menawarkan kemudahan akses internet dengan desain yang lebih ringkas. Berdasarkan laporan Teslarati, Starlink Mini telah resmi dijual kepada sejumlah pelanggan setia.

Harga Starlink Mini Lebih Tinggi dari Perkiraan

Harga parabola Starlink Mini ternyata lebih tinggi dari ekspektasi. Dalam email peluncuran yang dibagikan oleh pengguna X (sebelumnya Twitter) bernama Kenneth K, perangkat ini dibanderol seharga US$599 atau sekitar Rp9,87 juta (kurs Rp16.477 per dolar AS).

Elon Musk sebelumnya sempat memberikan sedikit bocoran mengenai Starlink Mini Dish. Ia menyebut perangkat baru ini akan tersedia di beberapa wilayah dalam waktu dekat. Kini, melalui akun resmi Starlink di X, diumumkan Starlink Mini sudah tersedia di Kolombia, Panama, El Salvador, dan Guatemala.

Meskipun Elon Musk menyatakan harga Starlink Mini Dish hanya setengah dari harga Standard Dish Kit, kenyataannya perangkat ini dijual mulai dari US$599 dalam email yang diterima Kenneth K. Angka tersebut lebih mahal US$100 atau sekitar Rp1,64 juta dibandingkan harga Standard Dish Kit.

Tujuan SpaceX dengan Starlink Mini

Dalam email tersebut, SpaceX menjelaskan tujuan utama mereka adalah menekan biaya Starlink, terutama untuk negara-negara dengan konektivitas terbatas atau yang sama sekali tidak memiliki akses internet.

Namun, di wilayah dengan penggunaan tinggi, di mana Starlink Mini memberikan beban tambahan pada jaringan satelit, perangkat ini ditawarkan dalam jumlah terbatas dengan harga mulai dari US$599.

Biaya dan Layanan Tambahan

Starlink Mini Dish Kit memungkinkan pelanggan untuk menggabungkan layanan Mini Roam SpaceX dengan Paket Layanan Perumahan yang ada. Kombinasi ini membutuhkan biaya tambahan US$30 per bulan (Rp494.326 per bulan). Sementara itu, Paket Layanan Perumahan Standar dihargai US$120 per bulan (Rp1,97 juta per bulan) untuk data tanpa batas.

Jika pelanggan menggabungkan kedua layanan tersebut, total biaya bulanan mencapai US$150 atau sekitar Rp2,47 juta per bulan. Paket Layanan Mini Roam menyediakan data seluler sebesar 50 GB yang dapat digunakan di seluruh wilayah AS.

BACA JUGA: Starlink Mini Resmi Rilis, Kapan Hadir di Indonesia?

Starlink mini berbentuk portabel ini bisa Anda gunakan saat berpergian ke wilayah yang sulit konektivitas internet. Terkait hal ini, SpaceX juga terus berupaya memperluas jangkauan layanan internet mereka.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.