Sapu Bersih Medali, Indonesia Juara Umum The ASEAN Armies Rifle Meet di Bangkok

Indonesia Juara Umum The ASEAN Armies Rifle Meet di Bangkok
Indonesia Juara Umum The ASEAN Armies Rifle Meet di Bangkok (Kemlu RI)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Indonesia amankan 4 trofi, 10 medali emas, 9 medali perak dan 10 medali perunggu pada ajang The ASEAN Armies Rifle Meet (AARM) ke-31 yang diselenggarakan di Bangkok (16-25/11).

“Kesepuluh medali emas tersebut berasal dari 3 emas pada kompetisi perorangan, 4 emas pada kompetisi tim, dan 3 emas pada eksebisi tim” tulis KBRI Bangkok, Minggu (26/11/2023).

Melansir laman kemlu RI,  dalam kompetisi ini diikuti oleh 200 petembak dari 10 negara di Asia Tenggara yaitu Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Singapura, Thailand, dan Vietnam. Adapun cabang yang dipertandingkan yaitu Senapan, Karaben, Senapan Otomatis, Pistol Putera dan Pistol Puteri.

“Pada kompetisi perorangan, hasil baik diraih pada cabang Pistol Putra yang berhasil menyapu bersih ketiga medali yang diperebutkan oleh 40 orang petembak tersebut” Jelasnya.

Selain itu, cabang Pistol Putri juga menorehkan prestasi membanggakan dengan perolehan 1 emas dan 1 perak. Pada cabang Senapan, Indonesia menambah pundi medali yaitu 1 emas dan 1 perunggu.

BACA JUGA: Ini Keunggulan Maung Pindad yang Dinaiki Prabowo, Ternyata Dijual Bebas!

Dengan hasil tersebut, Indonesia mengukuhkan diri sebagai Juara Umum dan menggeser Vietnam sebagai juara bertahan pada kompetisi tahun lalu.

AARM merupakan ajang kompetisi tembak Angkatan Darat antar negara-negara ASEAN yang diselenggarakan secara tahunan.

Pada AARM ke-31 ini, Indonesia menerjunkan 45 orang peserta yang merupakan prajurit TNI Angkatan Darat terbaiknya dan 2 orang pendukung dari PT. Pindad.

Sebelum pertandingan, para prajurit TNI AD telah menempuh program latihan yang dirancang khusus sesuai dengan kebutuhan pertandingan. Guna mendukung kelancaran pertandingan.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
sirkus OCI
Dugaan Eksploitasi Sirkus OCI, Legislator Minta Polisi Usut!
Macet Parah di Priok, Sopir Bantu Sopir yang Kelaparan dengan Makanan yang Ditarik Pakai Tali
Macet Parah di Priok, Sopir Bantu Sopir yang Kelaparan dengan Makanan yang Ditarik Pakai Tali
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!
Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.