Mozaik Ramadhan

Sadis! Suami di Jakarta Timur Bunuh Istri yang Tengah Hamil Dua Bulan

polisi bunuh ibu kandung di bogor
Ilustrasi kasus pembunuhan (Web)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Kasus pembunuhan tragis menimpa Rizky Nur Arifahmawati (27) yang tengah hamil dua bulan, di tangan suaminya sendiri, Andika Ahid Widianto (26), di Pulogadung, Jakarta Timur. Peristiwa mengenaskan ini terjadi pada Minggu (30/6/2024) di kediaman mereka di Jalan Asoka 4, RT 07/RW 04, Cipinang.

Menurut Sekretaris RT 07/RW 04, Hendra, kejadian ini pertama kali terungkap ketika keluarga Andika mendatangi kontrakan pasangan tersebut pada pukul 15.30 WIB.

“Pihak keluarga (Andika) datang pukul 15.30 WIB. Datang melihat keadaan sudah begitu (Arifahmawati tewas) langsung lapor ke RT,” kata Hendra di Jakarta Timur, Senin (1/7/2024).

Setelah mendapat laporan, pengurus lingkungan setempat segera mendatangi lokasi kejadian dan menghubungi jajaran Polsek Pulogadung serta Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur. Jasad Arifahmawati ditemukan dalam kondisi mengenaskan, terkapar tanpa busana dan wajahnya mengalami pendarahan berat akibat penganiayaan.

Hendra menjelaskan, pelaku Andika, berada di dalam kontrakan bersama anak perempuan mereka yang berusia sekitar 8-10 bulan saat kejadian.

“Pelaku juga ada di dalam kontrakan sama anak pertamanya, perempuan usia sekitar 8-10 bulan. Jadi tinggal di kontrakan bertiga, pelaku, almarhumah, dan anak perempuan,” ujarnya.

BACA JUGA: Penemuan Mayat Korban Mutilasi Gemparkan Warga Garut

Pasangan ini diketahui baru sekitar dua pekan mengontrak di wilayah RT 07/RW 04. Andika bekerja di PT Kereta Api Indonesia (KAI), sementara Arifahmawati adalah ibu rumah tangga. Tidak ada laporan sebelumnya tentang tindak KDRT dari korban, sehingga motif pembunuhan ini belum diketahui secara pasti.

Setelah olah TKP, jasad Arifahmawati dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk proses autopsi guna memastikan penyebab kematian. Sementara itu, anak perempuan korban dibawa oleh keluarga Arifahmawati ke Kota Bekasi, dan keluarga korban telah membuat laporan kasus ke Polres Metro Jakarta Timur.

“Semalam saya, pak RT, pemilik kontrakan juga ke Polres untuk dimintai keterangan. Dari pihak keluarga laki-laki, dan keluarga korban juga. Pihak keluarga korban sebagai pelapor,” tukasnya.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Maluku Utara
Jadwal Imsak Wilayah Maluku Utara Hari Ini
Jadwal Imsak Pangandaran
Jadwal Imsak Pangandaran Hari Ini
autofagi saat puasa
Mengenal Autofagi, Detoks Alami Tubuh Saat Puasa
Ammar Zoni
Ammar Zoni Dikabarkan Makin Religius di Penjara, Pacar Baru Ungkap Perubahan Sikapnya
wali kota yogyakarta
Wali Kota Yogyakarta Ogah Mobil Baru, Pilih Gerobak Sampah Seluruh RW
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua, Fiersa Besari Ikut dalam Pendakian, Ini Kronologi

3

Pemerintah Pacu Infrastruktur Gas Bumi Menuju Swasembada Energi

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Guru Besar AI, Prof. Dr. Suyanto Resmi Dilantik sebagai Rektor Telkom University 2025-2030
Headline
Rehan-Gloria-di-German-Open-2025-3
Rehan/Gloria Runner-up German Open 2025, Kalah dari Pasangan Belanda-Denmark
LG9_7834
Joan Mir Optimis Honda Bisa Jadi Tim Terbaik di MotoGP 2025
Jadwal Imsak Wilayah Lombok Hari Ini
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.