RK Minta Satgas Linmas Jaga Rumah Ditinggal Mudik

linmas mudik
(web)

Bagikan

BANDUNG,TMID : Satuan Tugas Perlindungan Masyarakat (Satgas Linmas) Jawa Barat akan ditugaskan menjaga rumah warga yang ditinggal mudik saat libur Lebaran 2023.

Hal itu diungkapkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) dalam keterangan tertulisnya  di Bandung, Jumat (7/4/2023).

“Saya titip bagi yang mudik di daerahnya dan satgas yang bertugas kawal jangan sampai ada pencurian di rumah-rumah yang ditinggalkan mudik,” kata Ridwan Kamil.

Untuk itu, Satgas Linmas Jabar diminta agar tetap bertugas menjaga ketertiban, keamanan dan kenyamanan warganya saat menjelang dan hari Lebaran 2023.

“Pada saat yang lain sedang Lebaran, anda semua diminta tetap bertugas, jaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya,” katanya di hadapan 500 anggota satgas linmas saat Apel Satgas Linmas Provinsi Jawa Barat 2023 di Jalan Diponegoro, Kota Bandung.

Untuk meminimalisir pencurian rumah saat ditinggal mudik, satgas juga diminta mengingatkan warganya agar mengunci rumah dengan maksimal sebelum pergi mudik.

“Diingatkan dari sekarang warganya jangan lupa dikunci dengan maksimal supaya tugas kita lebih mudah,” kata Ridwan Kamil.

BACA JUGA: BI Makassar Siapkan 99 Titik Lokasi Penukaran Uang

Adapun total anggota Satgas Linmas Jabar berjumlah 116.931 orang tersebar di 27 kabupaten/ kota. Unsur satgas linmas ini terdiri dari petugas Satpol PP, hansip, dishub, TNI/Polri.

Dalam apel tersebut Kang Emil mengucapkan terima kasihnya kepada satgas linmas yang telah berkontribusi meningkatkan skor indeks ketentraman dan ketertiban Jabar.

Diketahui skor indeks ketentraman dan ketertiban Jabar melebihi target dari 74 menjadi 87,5 dan hal ini menandakan kondusivitas Jabar terus meningkat.

“Target indeks ketentraman dan ketertiban Jabar skornya 74 tapi berkat kerja luar biasa satgas linmas ternyata melebihi target menjadi 87,5. Saya ingin ucapkan terima kasih secara langsung pada apel ini,” katanya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva