Respons Pelatih PSKC Setelah Dirumorkan Ingin Datangkan Konate Makan

PSKC Konate Makan
Pelatih PSKCCimahi Kas Hartadi. (Dok. PSKC)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gelandang Persikabo 1973, Konate Makan masih memiliki daya tarik bagi banyak tim di Indonesia. Meski usianya tidak muda lagi, kini Konate Makan diisukan tengah diincar oleh banyak tim Liga 2, salah satunya PSKC Cimahi.

Rumor Konate Makan ke PSKC Cimahi sebenarnya cukup deras dan mulai terlihat di berbagai platform media sosial. Apalagi PSKC bisa mendapatkan Konate Makan tanpa harus mengorbankan pemain asingnya.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya bahwa Kenta Hara dipastikan sudah tidak bersama PSKC di putaran kedua. Bahkan Kenta Hara kini sudah mendapat klub baru, yaitu Persipa Pati.

Disinggung soal pengganti Kenta Hara, pelatih PSKC mengaku belum bisa mengungkapkannya kepada publik. Terlebih ia masih percaya dengan kualitas pemain lokal yang mampu menggantikan peran Kenta.

“Pengganti Kenta sampai sekarang belum, jadi kita juga pasti masih percaya dengan pemain lokal,” buka Kas Hartadi kepada awak media.

Saat ditanya soal rumor bergabungnya Konate Makan, Kas Hartadi berdalih tak mengetahuinya. Justru ia menjawab sambil berkelakar bahwa tidak ada nama Konate di dalam daftar pemain yang direkomendasikannya.

“Belum ada, saya juga belum tahu. Yang saya tahu ada makan saja, Konate-nya saya belum tahu. Setiap hari kan kita makan saja.” terang pelatih asal Solo itu sambil berkelakar.

BACA JUGA: PSKC Cimahi Takluk di Kandang PSMS Medan, Kas Hartadi Singgung Masalah Konsentrasi Anak Asuhnya

Selain itu juga, PSKC tengah dirumorkan akan mendepak satu pemain asingnya yaitu Steven Pereira. Namun untuk hal ini, Kas Hartadi tak bisa berbicara banyak dan hanya menunggu hasil dari evaluasi jajaran manajemen klub.

“Steven Pereira kita masih belum ada evaluasi dari manajemen. Kita tunggu saja.” tutup Kas.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.