Rekrut 2 Pemain Asing, PSKC Cimahi Tatap Liga 2 2023/2024

Liga 2 PSKC Cimahi
Murodjon Tuychibaev, pemain asing yang direkrut PSKC Cimahi di Liga 2 (Foto: tangkap layar IG PSKC Cimahi)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sejumlah persiapan dilakukan PSKC Cimahi jelang hadapi kompetisi Liga 2 2023/2024 yang akan dimulai pada akhir pekan ini.

Mengarungi kompetisi Liga 2 2023, PSKC Cimahi sudah melengkapi skuatnya dengan mengikat 26 pemain.

Nama-nama beken jebolan Liga 1 berhasil direkrut PSKC dalam masa persiapan kali ini, seperti kiper gaek eks Borneo FC, Dwi Kuswanto, dua eks pemain Dewa United Sugeng Efendi dan Suhandi, dan Slamet Budiyono eks PS Barito Putera.

Di musim ini, PSKC Cimahi memiliki target yang cukup realistis dengan menerapkan sistem profesional dengan kejaran posisi 12 besar Liga 2.

Tim berjuluk Laskar Sangkuriang juga ada di Grup 2 pada Liga 2 musim ini, PSKC akan berhadapan dengan FC Bekasi City, Malut United, Persikab Kab. Bandung, Nusantara United, PSIM Yogyakarta, Perserang Serang.

BACA JUGA: Madura United Kehilangan Satu Pemain, Dicomot Persikab Kabupaten Bandung di Liga 2

Pelatih Kepala PSKC Cimahi, Doel Khamid menjelaskan target PSKC Cimahi di kompetisi Liga 2 memang tak begitu tinggi. Namun PSKC tak menutup kemungkinan untuk mencari peluang lolos ke Liga 1 musim berikutnya.

“Target musim ini bertahan di liga 2 dan lolos 12 besar tapi kalau dikasih rejeki dan bonus lolos Liga 1 maka kami tidak akan menahan nahan, gaspol,” ujar Doel kepada awak media pada Rabu, 6 September 2023.

Doel menambahkan PSKC memastikan diri untuk menggunakan Stadion Siliwangi sebagai homebase di Liga 2 musim ini. Sedangkan Stadion Gelora Bandung Lautan Api akan menjadi stadion cadangan atau alternatif.

“Home base di Siliwangi dan alternatif GBLA,” tambah Doel.

Secara jadwal pekan ke-1 Liga 2 2023/2024, PSKC Cimahi akan berhadapan dengan Malut United pada Minggu sore, 10 September 2023 mendatang.

Namun laga tersebut sepertinya tak akan digelar di dua stadion pilihan PSKC dan memilih Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Demi meningkatkan kualitas timnya, Doel menambahkan PSKC sudah memaksimalkan regulasi kuota pemain asing.

PSKC merekrut dua pemain asing, yakni Fareed Sadat asal Afghanistan dan Murodjon Tuychibaev dari Uzbekistan.

Di sisi lain, PSKC juga saat ini dalam proses peralihan menjadi klub dengan pengelolaan profesional. Ia berharap proses ini dapat disambut baik banyak pihak agar masyarakat Kota Cimahi bisa mencintai klub ini lewat permainan yang menarik.

BACA JUGA: 28 Klub Liga 2 Sepakat Hentikan Kompetisi Musim 2022-2023

“Kami pakai pemain asing di liga 2 karena regulasi dari PSSI dan LIB, alasan kedua karena kami dalam tahap me-rebranding klub PSKC Cimahi menjadi klub yang profesional, modern dan di cintai masyarakat Kota Cimahi, sehingga kami mau memberikan tonton yang menarik melalui pemain dua pemain asing yang kami miliki.” tutupnya.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat