Rekor Dunia! PT Freeport Bentangkan Bendera Merah Putih 3,4 KM²

PT Freeport
PTFI membentangkan Bendera Merah Putih berukuran 3.431,25 meter persegi di area tambang terbuka Grasberg. (PT Freeport Indonesia)

Bagikan

JAYAPURA,TM.ID: PT Freeport Indonesia (PTFI) memecahkan rekor dunia dari Guinness World Records dengan membentangkan Bendera Merah Putih dengan ukuran 3.431,25 meter persegi di area tambang terbuka Grasberg dari sebelumnya 2.742,43 meter persegi.

Presiden Direktur PT Freeport Indonesia (PTFI), Tony Wenas mengatakan, pembentangan Bendera Merah Putih berukuran 3.431,25 meter persegi di area tambang terbuka Grasberg di ketinggian 4.285 meter di atas permukaan laut tersebut merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-78 Kemerdekaan RI yang dilakukan PT FI.

“Pembentangan bendera ini menggambarkan semangat kami dalam merayakan HUT Ke-78 RI, semangat kita satu memberikan yang terbaik untuk Indonesia Maju,” kata dia.

Wenas menyebut, kolaborasi dan kekompakan anggota tim dalam mengatasi berbagai tantangan saat melakukan pembentangan bendera memiliki peran utama dalam meraih kesuksesan pemecahan rekor dunia ini.

BACA JUGA: Jelang Perayaan 17 Agustus, Presdir PT Tekindo Energi Sambangi Pj Bupati Halteng

“Hal tersebut merupakan penegasan kembali terhadap dedikasi PT FI untuk negeri dan semangat itu akan membawa kami untuk terus berdedikasi, bekerja sama, berkontribusi positif bagi masyarakat, dan lingkungan sekitar,” ujarnya.

Dia menjelaskan pembentangan Bendera Merah Putih dilakukan sejak 14 Agustus 2023 di lokasi tertinggi area tambang terbuka Grasberg yang dioperasikan PT FI sejak tahun 1991 dan selesai penambangannya pada 2020.

Dia menambahkan sebelumnya PT FI telah meraih Rekor MURI pada 2022 untuk pertunjukan musik yang digelar di lokasi terdalam 1.220 meter di bawah permukaan tanah yang berlokasi di area Grasberg Block Caving (GBC) tambang bawah tanah PT FI.

Pembentangan Bendera Merah Putih ditutup dengan acara Konser Musik “KITA SATU” yang juga meraih Rekor MURI sebagai konser musik tertinggi di Indonesia yang diselenggarakan di area tambang Grasberg Freeport Indonesia pada ketinggian 4.285 meter di atas permukaan laut.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Imsak Tasikmalaya
Jadwal Imsak Wilayah Tasikmalaya Hari Ini, Senin 10 Maret 2025
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini, 10 Maret 2025
Jadwal Imsak Pangandaran
Jadwal Imsak Pangandaran Hari Ini, 10 Maret 2025
cerita-magomed-ankalaev-antara-ramadan-dan-sabuk-juara-kelas-berat-ringan-di-ufc-313-qbz
Magomed Ankalaev Raih Sabuk Juara UFC, Petarung Dagestan Tak Terbantahkan
Jadwal Imsak Ciamis
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Senin 10 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Rayo Vallecano Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Aliran Sesat Tarekat Ana Loloa Meresahkan Warga Maros

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Rayo Vallecano Selain Yalla Shoot
Cek Longsor Sampah di TPA Sarimukti Herman
Cek Longsor Sampah di TPA Sarimukti, Herman Instruksikan Pasang Kawat Bronjong
Pemdaprov Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir Bandung Selatan
Pemdaprov Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir Bandung Selatan
Mentan Perintahkan Tiga Perusahaan Minyakita Disegel
Kurangi Takaran, Mentan Perintahkan Tiga Perusahaan Minyakita Disegel

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.