BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Megawati Hangestri bekerja keras saat timnya Red Sparks menghadapi AI Peppers pada lanjutan Liga Voli Korea, Rabu (27/11/2024). Pevoli asal Indonesia itu mencetak 18 poin, namun timnya tetap kalah 1-3 (16-25, 25-17, 23-25, dan 20-25).
Berdasarkan laporan RRI yang di Kutip Teropong Media, Megawati menjadi pencetak poin terbanyak kedua untuk Red Sparks. Sementara untuk poin maker terbanyak, ada Vanja Bukilic yang membukukan 24 angka.
Tak hanya bagi Red Sparks, Bukilic juga keluar sebagai pencetak poin terbanyak secara keseluruhan. Tambahan poin yang dicetak Megawati ini berhasil membuat daftar top skor Liga Voli Korea menggeliat.
Megawati yang kemarin menghuni peringkat empat. Kini dirinya berhasil balik ke top 3 alias tiga besar.
Pevoli kelahiran Jember itu kini menduduki peringkat empat daftar top skor sementara dengan 209 poin. Namun sayang, kerja keras Megawati pada laga ini gagal membuahkan kemenangan timnya.
BACA JUGA: Ko Hee-jin Khawatir Megawati Hangestri Tinggalkan Red Sparks
Kekalahan atas Al Peppers membuat Red Sparks tertahan di posisi empat klasemn Liga Voli Korea 2024. Mereka mengoleksi 12 poin, hasil dari empat kemenangan dari 10 laga yang telah dimainkan.
(Usk)