Recall Mobil Listrik Hyundai dan Kia, Termasuk Ioniq, Genesis, dan EV6

recall hyundai kia

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sekitar 170.000 kendaraan listrik (EV) Hyundai dan Kia akan dilakukan recall atau penarikan kembali. Recall ini termasuk seri model Ioniq , Genesis, dan Kia EV6.

Memuat Reuters, Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, dan Transportasi Korea Selatan secara langsung mengonfirmasi adanya masalah pada perangkat lunak dalam sistem pengisian daya pada mobil listrik tersebut.

Jumlah Mobil Listrik Recall dari Hyundai dan Kia

“Kesalahan telah ditemukan pada perangkat lunak dalam sistem pengisian daya terintegrasi yang digunakan pada 170.000 kendaraan Hyundai dan Kia EV,” ujarnya.

BACA JUGA: Toyota Recall Avanza, Yaris Cross dan 3 Model Lain, Masalahnya?

Sebanyak 113.916 unit kendaraan listrik Hyundai akan di-recall, sedangkan Kia sekitar 56.016 unit, seperti yang dikonfirmasi oleh Kementerian Transportasi Korea Selatan. Model kendaraan ini mencakup Hyundai Ioniq 5 seperti yang populer di Indonesia, Ioniq 6, Genesis GV60, GV70, dan GV80 EV, serta KIA EV6.

“Hal ini dapat mempersulit pengisian daya pada baterai bertegangan rendah dan menyebabkan kemungkinan kendaraan berhenti saat dikendarai,” tambah laporan dari kementerian.

Kendaraan tersebut menggunakan sistem pengisian daya yang terintegrasi, dan terdapat masalah pada perangkat lunak yang sama saat diperiksa. Kesalahan ini mengakibatkan baterai 12V kehilangan daya dan bisa menyebabkan kendaraan berhenti saat digunakan.

Menjawab laporan kementerian, Hyundai Motor Group mengkonfirmasi akan segera mengambil tindakan dan memprioritaskan keselamatan konsumen kendaraan listriknya.

“Hyundai Motor dan Kia akan mengambil tindakan cepat untuk mencegah ketidaknyamanan pelanggan dan akan terus memprioritaskan keselamatan pelanggan kami dan kendaraan mereka,” tulis pernyataan Hyundai.

Penyelesaian

Kampanye penarikan kembali secara sukarela pada kendaraan listrik Hyundai dan Kia ini akan dimulai pada tanggal 18 Maret dan akan dilakukan secara bertahap.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.