Realme Luncurkan Narzo 70-70x, Smartphone Murah dengan Spek Mumpuni

Realme Narzo 70 dan Narzo 70x
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Realme resmi meluncurkan dua smartphone baru di pasar India, yaitu Realme Narzo 70 dan Realme Narzo 70x. Kedua perangkat ini merupakan seri terbaru dari keluarga Realme Narzo, yang melengkapi Realme Narzo 70 Pro yang telah dirilis sebelumnya.

Meskipun memiliki desain yang mirip dengan modul kamera berbentuk lingkaran, Realme dua seri ini memiliki spesifikasi yang berbeda.

Narzo 70 memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dibandingkan dengan Narzo 70x, sehingga harganya pun berbeda.

Spesifikasi Realme Narzo 70:

  • Layar AMOLED 6,7 inci, resolusi FHD+ 2400×1080, refresh rate 120Hz, kecerahan maksimal 1.200 nits
  • Kamera utama 50MP, kamera depth 2MP, kamera selfie 16MP
  • Chipset MediaTek Dimensity 7050 5G, RAM 6GB/8GB, storage 128GB
  • Baterai 5.000mAh dengan pengisian cepat 45W
  • Realme UI 5.0 berbasis Android 14, tahan cipratan air dan debu IP54

BACA JUGA : Solusi Sederhana Atasi Ghost Touch di HP Realme, Efektif!

Spesifikasi Realme Narzo 70x:

  • Layar 6,72 inci, resolusi FHD+ 2400×1080, refresh rate 120Hz, kecerahan maksimal 950 nits
  • Kamera utama 50MP, kamera mono 2MP, kamera selfie 8MP
  • Chipset MediaTek Dimensity 6100+ 5G, RAM 4GB/6GB, storage 128GB
  • Baterai 5.000mAh dengan pengisian cepat 45W
  • Realme UI 5.0 berbasis Android 14

Harga Narzo 70 mulai dari Rp3,1 juta untuk varian 6GB/128GB, sedangkan Narzo 70x terbanderol mulai dari Rp2,3 juta untuk varian 4GB/128GB.

Kedua smartphone ini hadir dalam pilihan warna Misty Forest Green dan Snow Mountain Blue, dan menawarkan spesifikasi yang cukup menarik di kelasnya.

Dengan harga yang terjangkau, Realme Narzo 70 dan Narzo 70x dapat menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang mencari smartphone murah dengan performa yang memadai.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.