Realme 12 5G Resmi Hadir di Indonesia pada Ramadan 2024

Realme 12 5G
Realme 12 5G (foto: X @stufflistings)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Realme 12 5G telah resmi meluncur di Indonesia pada bulan Ramadan tahun 2024. Ponsel ini menawarkan fitur andalan bernama Android Dynamic Button.

Untuk memperkenalkan produk ini, flash sale akan dibuka pada tanggal 25 Maret 2024 dengan harga Rp3.499.000, sedangkan harga normalnya adalah Rp3.699.000.

Program flash sale dengan harga spesial Rp3.499.000 dapat melalui sejumlah platform e-commerce terkemuka seperti Shopee, Lazada, Blibli, Tokopedia, TikTok Shop, eraspace, dan akulaku.

Selain itu, flash sale juga akan terlakukan melalui situs r Realme 12 5G telah resmi meluncur di Indonesia pada bulan Ramadan tahun 2024. Ponsel ini menawarkan fitur andalanesmi realme.com pada tanggal 25 Maret 2024 pukul 00.00 WIB. Untuk konsumen yang melewatkan flash sale, open sale akan terlakukan pada tanggal 27 Maret 2024.

Selain flash sale, Realme juga menyelenggarakan program preorder Realme 12 5G mulai tanggal 21 hingga 26 Maret 2024.

Dengan mengikuti program preorder ini, konsumen akan mendapatkan berbagai bonus menarik, termasuk TWS headset gratis, DP 0 persen, dan trade in senilai Rp500 ribu, dengan total keseluruhan mencapai Rp1,5 juta.

BACA JUGA : Realme Indonesia Luncurkan Seris 12 5G dengan Fitur Unggulan

Memiliki Fitur Dynamic Button

Realme ini merupakan ponsel pertama dari Realme yang memiliki fitur Dynamic Button. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk beralih antara beberapa fungsi hanya dengan menekan tombol daya.

Beberapa fungsi yang dapat terakses melalui tombol daya ini antara lain mode DND (Do Not Disturb), kamera, senter, mode pesawat, mode malam, dan lain-lain.

Selain itu, tombol daya juga berfungsi sebagai sensor sidik jari, menjadikannya tombol all-in-one yang sangat sering terpakai oleh pemilik Realme 12 5G.

Dari segi kamera, memiliki kamera ganda di bagian belakang. Kamera utama memiliki resolusi 108 megapiksel, sedangkan sensor kedalaman memiliki resolusi 2 megapiksel.

Di bagian depan, terdapat kamera sekunder dengan resolusi 8 megapiksel untuk selfie. Realme mengklaim bahwa kamera utama dengan resolusi 108 megapiksel ini, memiliki zoom lossless 3x, adalah yang terbaik di kelasnya.

Selain itu, sensor kamera ini juga memiliki kemampuan pengambilan gambar yang baik pada kondisi cahaya rendah.

Realme 12 5G juga menawarkan keunggulan lainnya, seperti baterai berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 45W.

Ponsel ini juga memiliki layar IPS LCD berukuran 6,72 inci dengan resolusi FHD+ dan kecepatan refresh 120Hz.
Di dalamnya, terdapat chipset MediaTek Dimensity 6100+5G, RAM 8GB, dan penyimpanan internal sebesar 256GB.

Dengan fitur-fitur unggulannya dan harga yang kompetitif. Realme 12 5G menjadi pilihan menarik bagi konsumen di Indonesia yang mencari ponsel dengan konektivitas 5G dan performa yang handal.

Berharap ponsel ini dapat memberikan pengalaman yang memuaskan bagi pengguna dalam menjalani bulan Ramadan dan kehidupan sehari-hari mereka.

 

 

(Hafidah Rimayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.