Puan Maharani Ingatkan Pemerintah, BLT El Nino Harus Tepat Sasaran

BLT El Nino
(Ilustrasi: Eki/Teropongmedia.id).

Bagikan

JAKARTA.TM.ID : Ketua DPR Puan Maharani meminta agar program Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino bagi masyarakat terdampak kemarau berkepanjangan disalurkan dengan tepat sasaran .

Puan menyebutkan agar bantuan ini benar-benar diberikan bagi masyarakat yang membutuhkan.

“DPR mendukun upaya Pemerintah untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak EL Nino, dengan syarat BLT tepat sasaran dan prosesnya dilakukan dengan kebijakan yang bijaksana, adil, dan terencana,” kata Puan dalam keterangannya dikutip, Jumat (17/11/2023).

Perlu diketahui, Kementerian Keuangan (Kemeneku) telah mengumumkan penyaluran BLT EL Nino bagi 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan total dana mencapai Rp7,52 triliun pada akhir tahun 2023.BLT El Nino ini akan dicairkan untuk periode November dan Desember 2023, dengan rencana realisasi transfer satu kali sebesar Rp 400.000.

Bantuan tersebut memang ditunjukan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak badai El Nino. Namun demikian, ada masyarakat yang belum tentu mendapatkan BLT ini. Karena itu, Puan meminta Pemerintah untuk melakukan update data penerima bantuan sosial. Sehingga masyarakat yang benar-benar terdampak badai El Nino akan memperoleh haknya.

“Jangan sampai, masyarakat yang justru terdampak badai El Nino malah tidak mendapat bantuan karena ketidakakuratan data. Mereka seperti petani yang mengalami gagal panen dan masyarakat di daerah yang mengalami krisis air bersih karena musim kemarau harus menjadi perhatuan pemerintah,” ucap Puan.

Ia mengingatkan Pemerintah untuk jeli melakukan pemantauan,evaluasi, dan perbaikan apabilan ada kekurangan selama proses penyaluran.Hal ini guna keberlangsungan program BLT El Nino.

“Penting dilakukan pendekatan yang bijaksana dan terencana dari Pemerintah untuk memastikan keadilan bagi penerima manfaat,: ungkapnya.

Politisi PDI Perjuangan ini menjelaskan bahwa penyaluran BLT El Nino harus berfokus pada dua krusial. Dua aspek tersebut yaitu keadilan bagi penerima manfaat dan efektivitas program.

“DPR mendorong program dilakukan secara optimal, dengan mencakup pemahaman mendalam terhadap dampak di berbagai wilayah dan identifikasi prioritas berdasarkan tingkat keretanan,” sebutnya.

BACA JUGA: Begini Cara Cek BLT El Nino RP200 Ribu, Ada Dua Cara

Lebih lanjut dia menyebutkan pemerintah pun harus melakukan pemantauan dan evaluasi terus -menerus terhadap program penyaluran dan BLT.

Dia menegaskan, pengawasan yang ketat harus dilakukan untuk menjaga agar tidak terjadi kecurangan selama proses penyaluran berlangsung.

“Dengan memahami dampak intervensi. Pemerintah dapat melakukan penyesuaian dan meningkatkan efektivitas program secara berkelanjutan. Ini mencakup evaluasi terhadap distribusi dana, respons masyarakat, dan dampak riil paa tingkat kesehjateraan penerima manfaat,” bebernya.

Ia juga mengingatkan Pemerintah untuk melakukan pendekatan holistik dan kolaboratif antar kementerian dan lembaga serta pihak swasta untuk mengatasi dampak El Nino.

“Program penyaluran BLT El Nino ini harus menjadi langkah yang bijaksana dan berdampak positif dalam jangka panjang,” tuturnya.

 

(Agus Irawan/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kebun Teh Tambi Wonosobo
Cicipi Lezatnya 5 Kuliner Dekat Kebun Teh Wonosobo Ini
Parkir Gelaran AAF
Dishub Kota Bandung Minta Warga Parkir Ditempat yang Sudah Disediakan saat Gelaran AAF
Jaws (1975)
Sinopsis Film Jaws (1975), Teror Hiu Putih yang Mencekam!
bank bjb
Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR
PDIP Ingin Perkuat Oposisi Megawati Adian Napitupulu
Megawati Angkat Adian Napitupulu Jadi Wasekjen PDIP
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
FP1 MotoGP Jerman Bagnaia
Bagnaia Finish di Posisi 9 FP1 MotoGP Jerman 2024
Gempa Guncang Tanimbar gempa bumi aceh
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami
UU KIA kementrian PPPA
Jokowi Sahkan UU KIA, Kementrian PPPA Buat Turunannya
Cawagub Sumatera Utara
PKB Usung Nagita Slavina Jadi Pasangan Bobby Nasution di Pilkada Sumut