JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — PSSI mengumumkan dua klub Liga 1 2023/2024, PSM Makassar dan Borneo FC siap bersaing di turnamen ASEAN Club Championship (ACC) 2024/2025.
Hari ini, Kamis (9/5/2024) telah dilaksanakan drawing atau pengundian grup di Ho Chi Minh City, Vietnam.
PSM berada di Grup A bersama BG Pathum United (Thailand), Terengganu FC (Malaysia), dan Doang A Thanh Hoa FC (Vietnam). Dua klub lainnya di Grup A akan ditentukan dalam pertandingan play-off.
Sementara itu, Borneo FC ada di grup B bersama Buriram United, Kuala Lumpur City FC (Malaysia), Cong An Hanoi FC (Vietnam), Kaya FC Iloilo (Filipina) dan Lion City Sailors FC (Singapura).
Borneo FC tampil di ACC 2024/2025 sebagai pengganti Persija Jakarta sekaligus sebagai juara regular series Liga 1 2023/2034.
Sementara satu wakil lainnya dari Indonesia adalah juara Liga 1 musim lalu, PSM Makassar.
Rencananya kompetisi antar-negara ASEAN ini bakal mulai bergulir bulan Juli 2024 sampai akhir Mei 2025.
BACA JUGA: Hadapi Persib, Bali United Siapkan 3 Elemen Krusial di Championship Series
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024
Grup A
- BG Pathum United (Thailand)
- Terengganu FC (Malaysia)
- PSM Makassar (Indonesia)
- Doang A Thanh Hoa FC (Vietnam)
- Pemenang Playoff 1
- Pemenang Playoff 2
Grup B
- Buriram United (Thailand)
- Kuala Lumpur City FC (Malaysia)
- Cong An Hanoi FC (Vietnam)
- Borneo FC (Indonesia)
- Kaya FC Iloilo (Filipina)
- Lion City Sailors FC (Singapura)
(Aak)