Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Australia, Justin Hubner Masuk Starting XI?

Penulis: Aak

INDONESIA VS AUSTRALIA Piala DUnia 2026, prediksi Susunan Pemain
Timnas Indonesia vs Australia (Grafis: Eki/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Simak prediksi susunan pemain Timnas Indonesia vs Australia pada laga lanjutan Grup C Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Indonesia akan menjamu Timnas Australia sebagai tim tamu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Selasa 10 September 2024, kick off pukul 19.00 WIB.

Seperti halanya ketika menghadapi tim Arab Saudi di laga pertama, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pastinya akan menurunkan pemain terbaiknya demi meraih poin pada laga krusial tersebut.

Pada laga perdana lawan Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Jay Idzes dkk berhasil menahan imbang tuan rumah 1-1.

Atas hasil tersebut, Indonesia menempati urutan keempat di papan klasemen sementara Grup C.

Meski memiliki poin yang sama, yakni 1 poin, tetapi Arab Saudi menempati posisi ketiga.

Sedikit bocoran dari Shin Tae-yong mengenai susunan pemain saat meladeni tim Negeri Kangguru itu, ia tidak akan banyak melakukan perubahan pemain.

Untuk penjaga gawang, Maarten Paes diprediksi masih menjadi starting XI setelah ia berhasil menunjukkan totalitasnya saat debut melawan Arab Saudi.

Paes banyak melakukan penyelamatan krusial, yang bahkan berhasil menggagalkan tendangan penalti Arab Saudi.

Di lini belakang, Shin Tae-yong mendapat amunisi tambahan yakni Justin Hubner yang tempo hari tak dimainkan karena akumulasi kartu.

BACA JUGA: Prediksi Skor Timnas Indonesia vs  Timnas Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berikut Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Australia:

Formasi: 3-4-3

Marteen Paes (GK), Rizky Ridho, Jay Idzes, Justin Hubner, Calvin Verdonk, Ivar Jenner, Thom Haye, Sandy Walsh, Witan Sulaeman, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lumbung Padi Indramayu
Kecamatan Juntinyuat, Lumbung Padi Utama Indramayu Jadi Perhatian Bapanas
Desa Wisata Karawang - Ilustrasi - Dok KCIC
8 Desa di Karawang Ditetapkan Jadi Desa Wisata
Mahasiswa IPB Asmat
Mahasiswi IPB Asal Asmat Kritik Mahasiswa Papua yang Sia-siakan Beasiswa
Seres 3 vs Byd Atto 3
Saingi dengan Harga Lebih Murah, Seres 3 Lebih Baik dari BYD Atto 3?
honda vario 160 terbaru
Honda Vario 160 Terbaru Meluncur, Makin Menyala!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Longsor Menutup Akses Jalan Sersan Badjuri Cihideung

5

Strategi Cost Leadership
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Sevilla vs Real Madrid La Liga 2024/25 Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Kecelakaan Kapal Perahu Nelayan Saindung Sabapa 59 Terbalik di Perairan Cikakap
Tim SAR Gabungan Evakuasi Kecelakaan Perahu Nelayan Saindung Sabapa 59 Terbalik di Perairan Cikakap
Arsenal
Link Live Streaming Arsenal vs Newcastle Selain Yalla Shoot
bocah kembar bunuh santri
Gegara Sandal, Bocah Kembar Nekat Bunuh Santri di Lampung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.