Prabowo Doyan Burger King, Blak-blakan Bilang Tidak Anti Barat

prabowo burger king
Foto (Youtube/Kadin)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Calon Presiden (Capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto menyebut, dirinya tidak anti-barat, justru gemar dengan produk dari mereka seperti Burger King.

Namun, ia merasa prihatin, negara benua biru tidak sebaliknya berlaku demikian kepada Indonesia. Hal itu, ia ungkapkan dalam paparan Dialog Capres Bersama Kamar Dagang dan Industri (Kadin), Jumat (12/1/2024).

Oleh sebabnya, kata Prabowo, Indonesia tidak boleh bergantung dengan masalah pangan pada negara lain. Ia menilai, permasalahan soal pertanian  adalah masalah hidup dan mati suatu bangsa. Masalah strategis ini tidak boleh diperlakukan sebagai niaga.

BACA JUGA: Viral Baliho Dandim Sukoharjo dengan Prabowo-Gibran, Tim Hukum Ganjar-Mahfud Minta Diusut Tuntas

Ketua Umum Partai Gerindra itu lantas mengingat era kepemimpinan Presiden Soeharto. Kala itu, Bulog melakukan operasi pengendalian harga jika harga petani tidak baik. Sehingga, suplai konsumsi di kota-kota besar bisa terjaga.

“Tapi waktu itu kita menyerah pada IMF, kita waktu itu percaya bahwa mereka cinta sama kita. Padahal tidak ada dalam hubungan antar negara tidak ada rasa cinta yang ada kepentingan mereka. Kalau kita ambruk gak ada urusan dengan mereka,” papar Prabowo melansir tayangan Youtube Kadin.

“Saudara-saudara saya bukan anti barat, saya cinta sama barat, masalahnya kadang barat tidak cinta sama kita. Aku suka makan Burger King, aku suka, kadang mereka yang gak peduli sama kita,” sambungnya.

Menurut Prabowo, food estate akan menjadi lini pertahanan pangan ke depan. Ia mengungkapan kunci pertahanan tersebut, yang sudah ada sejak tahun 1970-an di zaman menteri Ibnu Sutowo. Gagasan itu sudah berumur 50 tahun.

“Ini satu-satunya jalan, karena orang-orang neolib tidak paham,” jelas Prabowo.

Prabowo melihat, mereka lebih bergantung pada impor pangan dari negara lain.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.