Mozaik Ramadhan

Polisi Ringkus Tiga Remaja Bersenjata Tajam di Cilincing, Diduga untuk Tawuran

Remaja Tawuran
Ilustrasi. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tiga remaja yang menyimpan senjata tajam diduga untuk tawuran atau pembegalan di wilayah setempat berhasil diringkus polisi.

Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Cilincing AKP I Gede Gustiyana mengungkapkan, tida remaja tersebut ditangkap ketika polisi sedang melakukan patroli di lokasi yang rawan kejahatan.

“Penangkapan ketiga remaja ini setelah Unit Reskrim Polsek Cilincing melakukan patroli di lokasi rawan aksi kejahatan,” katanya di Jakarta, mengutip Antara, Minggu (2/3/2025).

Ia mengatakan ketiga remaja ini berinisial AFH (18), HK (15) dan RZK (17). Mereka ditangkap saat berada di Jalan Raya Cakung Cilincing atau Jalan Raya Syech Nawawi Al-Bantani.

Petugas masih melakukan pendalaman apakah mereka termasuk dalam kelompok begal ataupun mereka adalah anak-anak yang melakukan atau mempersiapkan diri untuk tawuran.

Ia mengatakan, penangkapan ini berawal saat petugas melaksanakan patroli pada Sabtu dinihari dan menemukan ada remaja menggunakan satu motor yang ditumpangi tiga orang.

Mereka sempat berputar-putar di kawasan tersebut dua kali, sehingga petugas memberhentikan dan memeriksa remaja tersebut. Petugas menemukan adanya foto atau dokumentasi mengenai penyimpanan dan tempat senjata tajam (sajam) jenis celurit.

BACA JUGA:

Polisi Ringkus Sajam dan 3 Remaja Aksi Tawuran di Cikini

Seorang Wanita Jadi Korban Begal di Jakarta Timur, 1 Unit Motor Hilang

“Kami langsung bergerak ke lokasi penyimpanan sajam di Semper Baru yang merupakan ‘basecamp’ mereka,” kata dia.

Di dalam “basecamp” tersebut petugas menemukan empat senjata tajam, yakni dua celurit berukuran dua meter serta parang dan penggaris yang dibuat seperti pedang.

Saat ini, pelaku sekaligus barang bukti yang diamankan di bawa ke Mako Polsek Cilincing untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

(Virdiya/)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Tasikmalaya hari ini Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Wilayah Tasikmalaya Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Lombok
Jadwal Imsak Lombok Hari Ini, 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Ciamis Jumat
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal adzan maghrib tasikmalaya, jadwal buka puasa tasikmalaya
Jadwal Imsak Maluku Utara Hari Ini, 7 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Ditipu Tabib Palsu Berakhir Plot Twist

4

Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak

5

Dirut bank bjb Mundur, Begini Tanggapan Dedi Mulyadi
Headline
Wali Kota Bekasi
Dedi Mulyadi Tegur Wali Kota Bekasi yang Ngungsi ke Hotel Saat Banjir
Kisah Abu Nawas
Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Menjawab Pertanyaan Raja, "Allah Lagi Apa?"
Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Real Sociedad Manchester United
Link Live Streaming Real Sociedad vs Manchester United Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.