Pohon Tumbang Timpa Gudang di Kawasan Rancaekek

Pohon Tumbang Timpa Gudang di Kawasan Rancaekek
Pohon Tumbang Timpa Gudang di Kawasan Rancaekek (Vil/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Hujan deras disertai angin kencang yang melanda pada Senin (14/4) sore, menyebabkan pohon jenis mahoni tumbang dan menimpa sebuah gudang kayu milik warga di Kampung Sukamanah, Desa Rancaekek Wetan, Kabupaten Bandung.

“Kejadian ini terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, setelah sebelumnya hujan deras menguyur kawasan tersebut,” ujar Kapolsek Rancaekek Kompol Deny Sunjaya, Selasa (15/4/2025).

BACA JUGA:

Pohon Tumbang Tutup Akses Jalan Kolonel Masturi Arah Lembang

Musim Angin Kencang di Kabupaten Bandung, Waspadai Pohon Tumbang!

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun begitu kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 2 juta.

Kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh saksi Rosdiadi dan Sagala yang berada di sekitar lokasi saat pohon tumbang menimpa bangunan milik Ujang Syamsudin, warga Desa Ciburuy, Kecamatan Padalarang.

“Begitu menerima laporan, personel langsung bergerak ke lokasi kejadian bersama piket fungsi dan unit patroli. Kami juga langsung berkoordinasi dengan tim pemadam kebakaran unit rescue serta PLN Rancaekek untuk proses evakuasi dan pembersihan,” ungkspnya.

Langkah cepat pihak kepolisian bersama instansi terkait mendapat apresiasi dari warga sekitar, karena evakuasi dapat dilakukan dengan aman dan lancar.

“Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap perubahan cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan bencana alam,” pungkasnya.

(Vil/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
reaktivasi jalur KA
Pemerintah Bakal Reaktivasi Jalur KA di Jabar, Segini Biayanya!
2018751666
Ilia Topuria Siap Hadapi Conor McGregor, Incar Laga Besar di Stadion Bernabeu
Pembalap-muda-Mclaren-Lando-Norris-Dok
Lando Norris Tercepat di FP3 GP Arab Saudi, McLaren Dominasi Sesi Latihan
Rafael Nadal Umumkan Pensiun
French Open 2025 Siapkan Upacara Khusus untuk Mengenang Rafael Nadal
csm_2025_01_29-rehan-gloria_5bb35aba57
PBSI Panggil Rehan/Gloria Perkuat Tim Indonesia untuk Piala Sudirman 2025
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda
Ricky Siahaan
Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal saat Tur di Jepang

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.