POCO F5 Resmi Dirilis, Ini Harga dan Spesifikasinya

POCO F5
POCO F5. (poco)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: POCO F5 resmi meluncur di pasar Tanah Air. Peluncuran ini menjawab kebutuhan Gen Z yang menginginkan gawai andalan sesuai dengan karakteristik.

Ponsel ini hadir meneruskan ciri khas POCO F Series yang selalu menjadi andalan anak muda khususnya tech enthusiast berkat spesifikasi, fitur, dan teknologi terbaru kelas flagship.

“POCO merespons gaya hidup anak muda khususnya Gen-Z yang serba cepat, termasuk dalam hal hiburan dan proses berkreasi. POCO juga mengakomodasi karakteristik mereka yang walaupun memiliki preferensi masing-masing, namun sama-sama memiliki kesamaan yang membutuhkan teknologi paling up to date untuk menunjang aktivitas mereka sehari-hari,” jelas Head of Marketing POCO Indonesia, Andi Renreng di Jakarta, Selasa (27/6/2023) malam.

Andi mengatakan, hadirnya POCO F5 semakin memantapkan posisi POCO sebagai trendsetting lifestyle technology brand bagi anak muda Indonesia.

Spesifikasi 

Berbekal reputasi sebagai pendobrak di pasar ponsel pintar kelas flagship, ponsel inin mengusung chipset high-range tertinggi dari 7 series Snapdragon 7+ Gen 2 dengan CPU octa-core hingga 2.91GHz, GPU Adreno, dan proses manufaktur TSMC 4nm.

Seri ini ditunjang oleh teknologi LPDDR5 RAM, UFS 3.1 ROM, serta Dynamic RAM Expansion 3.0 yang sanggup meningkatkan RAM hingga 19GB untuk kerja multitasking yang lebih cepat.
Sebagai ponsel kelas flagship, POCO F5 sudah memanfaatkan layar Flow AMOLED DotDisplay FHD+ 6.67”, refresh rate tinggi hingga 120Hz, dan touch sampling rate 240Hz, serta sanggup menampilkan hingga 68 miliar warna dengan DCI-P3 wide color gamut.

POCO F5 bisa didapatkan secara daring di PO.CO.ID. Selain itu, ponsel ini juga tersedia secara eksklusif di Tokopedia. Di awal peluncuran, kedua produk ini ditawarkan dengan promo online early bird price yang dimulai dari 27 Juni hingga 10 Juli 2023.

Harga POCO F5

Pada periode tersebut POCO F5 varian 8+5GB RAM dan 256GB ROM tersedia mulai dari harga Rp4.799.000, sedangkan varian 12+7GB RAM dan 256GB ROM mulai dari Rp5.299.000 di Tokopedia.

“Dengan rilis POCO F5  kami mulai menjalankan penjualan secara daring. Untuk produk-produk POCO lain yang dirilis sebelum POCO F5 dan POCO X5 Pro 5G, masih bisa dibeli melalui mitra toko luring, seperti Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone, dan Xiaomi Partner,” kata Andi.

Sedangkan untuk seluruh lini produk POCO di luar menawarkan potongan harga permanen dengan tidak berbatas waktu alias berlaku seterusnya.

“Jadi, POCO Fans juga bisa segera memanfaatkan kesempatan ini buat mendapatkan ponsel incaran dari pada sampai nggak kebagian mengingat harganya makin ekstrem,” kata Andi,

BACA JUGA: Wireless Charge Infinix Note 30 VIP Tercepat di Kelasnya!

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
DT09
DT09 Luncurkan Album Baru, Tonjolkan Tema Sosial Meski Enggan Meninggalkan DNA-nya
reaktivasi jalur KA
Pemerintah Bakal Reaktivasi Jalur KA di Jabar, Segini Biayanya!
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.