Pj Wali Kota Bandung Sebut Upaya Intervensi Harga Pasar

Penulis: Rizky

Pj Wali Kota Bandung Sebut Upaya Intervensi Harga Pasar
Gerakan Pangan Murah di Kantor DKPP Kota Bandung (Rizky Iman/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Gerakan Pangan Murah (GPM) serentak secara resmi dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, di wilayah kantor Dinas Peternakan dan Ketahanan Pangan (DKPP), Jl. Arjuna, pada Rabu (16/10/2024).

Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, A Koswara menyebut, kegiatan serentak tersebut diadakan guna membantu kemampuan masyarakat supaya memperoleh pangan dengan harga yang lebih stabil.

“GPM ini sebagai upaya pemerintah untuk (warga) bisa menjangkau harga stabil. Lalu sebagai bagian dari pengendalian inflasi bahan pangan pokok,” kata Koswara

Keterjangkauan komoditas pangan tersebut, diantaranya yakni minyak, gula pasir, beras, cabai-cabian, sayur, telur, daging. Dia menuturkan bahwa kisaran harga berada di bawah harga pasar.

“Karena ini sifatnya GPM, gerakan pasar murah, jadi kesempatan pemerintah untuk turut mengintervensi harga pasar itu di sini. Supaya tidak terlalu naik,” ucapnya.

BACA JUGA: Pasar Penyumbang Terbesar Sampah di Kota Bandung, Kok Bisa?

Bertepatan dengan Hari Pangan Nasional, maka menurutnya, kegiatan GPM ini hanya bakal digelar selama satu hari. Selain menyediakan komoditas pangan dengan harga terjangkau, pihaknya pun mengoptimalkan pemberian beras gratis.

“Tadi itu ini ATM beras. ATM beras itu untuk keluarga penerima manfaat (KPM). Penerima manfaat yang sudah ditetapkan memperoleh beras gratis dari pemerintah,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Punya Bekal Pengalaman 20 Tahun Menjadi Pelatih Kiper, Ini Tekda Mario Jozic Bersama Persib
Punya Bekal Pengalaman 20 Tahun Menjadi Pelatih Kiper, Ini Tekda Mario Jozic Bersama Persib
Kasus TPPO dan PMI
Polresta Soetta Tangkap 11 Tersangka Kasus TPPO dan PMI Ilegal
Dewangga Ungkap Alasan Utama Terima Pinangan Persib
Dewangga Ungkap Alasan Utama Terima Pinangan Persib
sudirman said jokowi
Sudirman Said Kuliti 'Dosa Politik' Jokowi, Pelemahan KPK hingga Parcok!
BSU 2025-6
BSU 2025 Sudah Tahap Berapa? Cek Timelinenya!
Berita Lainnya

1

Gegara Tikus Kencing Sembarangan, Awas Nyawa Melayang

2

Operasi Gabungan Penertiban Knalpot Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis (Brong)

3

Cara Menghitung Skor Nilai Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

4

Akoba Manevent Hadirkan Lokavidya "DigiTradisi: Melestarikan Budaya Lokal di Era Digital"

5

Peterpan Comeback, tapi di Mana Ariel dan Uki?
Headline
Wali Kota Bandung Siapkan Insentif Rp1 Miliar untuk RW, RW Aktif Dapat Bonus Tambahan
Wali Kota Bandung Siapkan Insentif Rp 1 Miliar, RW Aktif Dapat Bonus Tambahan
BMKG Waspada Cuaca Ekstrem
BMKG Imbau Transportasi Darat, Laut dan Udara Waspada Cuaca Ekstrem
Diogo Jota
Kronologi Diogo Jota Tewas: Mobil Keluar Jalur dan Terbakar
Peterpan
Peterpan Comeback, tapi di Mana Ariel dan Uki?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.