BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Latihan bebas pertama (FP1) Formula 1 Grand Prix Arab Saudi 2025 diwarnai kejutan besar dari Pierre Gasly.
Pebalap asal Prancis itu mencatat waktu tercepat dan menempatkan tim Alpine secara mengejutkan di puncak klasifikasi, mendahului nama-nama favorit seperti Lando Norris dan Charles Leclerc.
Gasly mencetak waktu 1 menit 29,239 detik di Sirkuit Corniche Jeddah yang dikenal cepat dan teknikal. Performa ini memperpanjang tren positif Gasly setelah tampil kompetitif di seri sebelumnya.
Yang lebih mengejutkan, catatan waktunya hanya terpaut tipis dari dua rival terdekat, Lando Norris (McLaren) yang kini memimpin klasemen sementara kejuaraan dunia, serta Charles Leclerc (Ferrari).
Kurang dari satu persepuluh detik memisahkan ketiga pembalap teratas, menandakan betapa sengitnya persaingan di FP1. Leclerc sendiri terpaut hanya 0,070 detik dari Gasly, sementara Norris bahkan hanya 0,007 detik lebih lambat.
Oscar Piastri (McLaren) menyusul di posisi keempat, memperlihatkan potensi kuat tim McLaren akhir pekan ini. Namun sorotan utama tak lepas dari kejutan yang dihadirkan oleh Alex Albon dan Carlos Sainz.
Keduanya sukses membawa Williams menempatkan dua mobil di tujuh besar, pencapaian signifikan bagi tim yang bermarkas di Grove tersebut.
George Russell menjadi pebalap Mercedes tercepat di posisi keenam, unggul dari Lewis Hamilton yang hanya mampu menempati posisi kedelapan, terpaut setengah detik dari rival-rival terdekatnya.
Di luar dugaan, juara dunia bertahan Max Verstappen hanya menempati posisi kesembilan, disusul rekan setimnya Yuki Tsunoda di posisi ke-10, dua pebalap Red Bull yang tampaknya belum menemukan ritme ideal di Jeddah.
BACA JUGA:
Red Bull Dominasi F1 GP Jepang setelah Max Verstappen Sukses Merebut Kemenangan
Top 10 FP1 GP Arab Saudi 2025:
- Pierre Gasly (Alpine) – 1m29.239s
- Lando Norris (McLaren) – 1m29.246s
- Charles Leclerc (Ferrari) – 1m29.309s
- Oscar Piastri (McLaren) – 1m29.341s
- Alex Albon (Williams) – 1m29.606s
- George Russell (Mercedes) – 1m29.618s
- Carlos Sainz (Williams) – 1m29.779s
- Lewis Hamilton (Ferrari) – 1m29.815s
- Max Verstappen (Red Bull) – 1m29.818s
- Yuki Tsunoda (Red Bull) – 1m29.821s
(Budis)