Piala Dunia 2022 Jadi Momen Terbaik untuk Mencicipi Ragam Hidangan Khas Qatar, Saloona Salah Satunya

Foto - Web - Saloona Makanan Khas Timur Tengah

Bagikan

QATAR,TM.ID – Momentum Piala Dunia 2022 Qatar bisa menjadi kesempatan terbaik untuk menikmati salah satu hidangan khas negeri ini, yaitu ‘saloona’.

Saloona adalah hidangan rumahan sejenis gulai yang kaya akan citarasa bumbu khas Timur Tengah.

Berdasarkan laporan ANTARA, hidangan yang diyakini berasal dari Suku Badwai itu kini banyak tersaji dalam menu restoran-restoran di Qatar.

Tentunya hidangan tersebut akan menjadi salah satu sasaran para suporter dan penikmat sepak bola dalam momen Piala Dunia 2022.

Penelusuran di internet menyebut saloona sebagai hidangan sejenis sup kaldu, tapi ANTARA mendapati menu itu lebih mendekati gulai sayuran karena tekstur kuahnya yang kental dan rasanya yang cukup menyisakan aksen pedas.

Seperti kebanyakan kuliner Timur Tengah, saloona juga sarat dengan penggunaan banyak bebumbuan seperti kapulaga, kunyit, jahe, kayu manis, bawang merah, dan bawang putih.

Saloona biasanya tersedia dengan isian protein daging-dagingan baik itu ayam, kambing, domba, atau sapi. Namun ada juga opsi saloona bagi vegetarian yang hanya berisikan sayuran saja.

Rumah makan yang dikunjungi ANTARA dalam mencicipi saloona bahkan menjajakan jenis tersendiri, yakni okra saloona. Okra adalah sejenis sayuran yang mirip oyong atau gambas bila di Indonesia.

Saloona bisa diperoleh dengan harga kisaran 15 riyal Qatar (sekira Rp65 ribu) dan biasanya disajikan dengan beberapa lembar pita atau roti pipih (flatbread) yang kerap dimakan di kawasan Laut Mediterania, Timur Tengah, dan sekitarnya.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Laga Pembuka Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa di Persib Bandung Akhirnya Terjawab
Penting Label BPA Free
Penting Mengetahui Label BPA Free pada Produk Plastik
Menyimpan Foto di Google Drive
Cara Simpan Foto di Google Drive untuk Atasi Memori Penuh di Handphone
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal dari Brentford
Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Hadapi Jerman
Hadapi Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Jerman Dihantui Rekor Buruk
Argentina Tanpa Lionel Messi Hadapi Ekuador
Argentina Tanpa Lionel Messi Hadapi Ekuador di Copa America 2024
kekayaan elon musk
Kekayaan Elon Musk Bertambah Rp 163 T dalam Semalam, Tesla Berdarah-darah