Piala Asia U-23 Jadi Panggung Bagi Ernando Ari, Luizinho Passos Singgung Soal Karakter Bermain

Penulis: usamah

Timnas Indoneaia U-23
Luizinho Passos. (RF/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 di ajang Piala Asia U-23 seakan menjadi panggung megah bagi sosok penjaga gawang kelahiran Semarang, Ernando Ari Sutaryadi. Ia menjadi pahlawan bagi Indonesia U-23 setelah berhasil menepis dua tendangan pemain Korea Selatan U-23 di babak adu penalti.

Kokohnya permainan Ernando di bawah mistar gawang Indonesia U-23 tak luput dari pengamatan pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos. Menurutnya, Ernando mampu menjadi pembeda bagi permainan Indonesia lewat karakter bermain yang tangguh.

Lanjut Luiz, Ernando sangat mahir menunjukan karakter bermainnya, terutama saat masuk ke babak penalti. Tak jarang, kiper hebat sekalipun akan merasa gugup ketika dihadapkan situasi genting dan Ernando mampu menunjukan kematangan bermainnya di situasi tersebut.

BACA JUGA: Peta Kekuatan dan Kelemahan Timnas Indonesia Jelang Semi Final Piala Asia U23 2024

Bukti lain akan kokohnya karakter Ernando, juga disebut pelatih asal Brasil saat berselebrasi di depan pemain Korea Selatan. Penting bagi penjaga gawang memiliki karakter bermain, guna meningkatkan moral bertanding rekan setimnya saat situasi terjepit.

“Saya rasa Ernando punya karakter yang bagus, sebab ketika masuk ke sesi adu penalti itu dibutuhkan karakter. Jadi penting bagi pemain untuk memiliki keputusan yang bagus di adu penalti dan itu butuh karakter,” terang Luiz kepada awak media.

Luiz menduga, Ernando benar-benar memanfaatkan waktu persiapan yang ada dengan mencari data penendang penalti Korea Selatan. Pasalnya hal itu juga dilakukan banyak penjaga gawang demi memperbesar peluang untuk menepisa sepakan lawan.

“Saya pikir pelatih kiper banyak mencari data dari penalti pemain-pemain Korea. Saya rasa hal ini bisa dilakukan karena kini sudah ada internet dan itu dilakukan oleh saya sebagai pelatih kiper,” tambah pelatih berbadan kekar tersebut.

Namun selain itu, kunci keberhasilan Ernando adalah kematangannya dalam menjaga konsentrasi bermain. Ia berharap, kiper milik Persebaya Surabaya itu bisa terus berkembang dan tampil semakin tangguh di babak selanjutnya kontra Uzbekistan U-23.

“Pemain harus seratus persen fokus. Jadi saya harap Ernando di laga berikutnya bisa terus bermain bagus untuk tim nasional Indonesia.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
xiaomi mobil listrik
Mobil Listrik Xiaomi Belum Dijual Luas, Mungkinkah Masuk Indonesia 2027?
ferrari amalfi
Ferrari Amalfi Resmi Debut, Super Car Termurah Pabrikan Kuda Jingkrak!
UNIBI
UNIBI Gelar Kunjungan dan Kuliah Umum Internasional: From Hand to AI: Exploring the Evolution of Media Communication - From Tacit Knowledge to Explicit Knowledge
Amanda Manopo
Amanda Manopo Alami Pelecehan Saat Dikerubungi Fans
My Chemical Romance
My Chemical Romance Bakal Guncang Jakarta Mei 2026, Tiket Siap Diburu!
Berita Lainnya

1

The Klan Unity, Puncak Acara 37th Bikers Brotherhood 1%MC Indonesia

2

PSG Tantang Real Madrid di Semifinal Piala Dunia Antarklub 2025

3

Dukung Akses Pendidikan Tinggi Bagi Putra-Putri Daerah Terbaik, PT Pertamina Hulu Indonesia Kembali Gulirkan Program Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan

4

Hyundai Siap Bawa Mobil Baru ke Indonesia, Stargezer Terbaru Siap Bikin Rival Panas Dingin?

5

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang
Headline
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Jadwal Penerbangan Kupang-Maumere Terdampak
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.